Kediri (ANTARA) - Penjabat Wali Kota Kediri Zanariah silaturahmi ke tokoh agama, Pengasuh Pondok Pesantren Lirboyo Kediri K.H. Anwar Manshur, mempererat tali silaturahmi.
Zanariah mengemukakan peran ulama sangat penting, apalagi dengan imbauan para kiai, ikut menciptakan Kota Kediri aman.
"Selama 15 bulan menjabat, dan bertepatan dengan penyelenggaraan pesta demokrasi, Kota Kediri selalu aman, damai dan tidak ada keributan. Hal ini juga berkat doa para ulama di Kota Kediri," katanya di Kediri, Jawa Timur, Senin.
Ia berharap, kiai juga selalu memberikan masukan dan dukungan untuk pemimpin ke depan. Ia pun turut berpamitan dan akan kembali bertugas di Kementerian Dalam Negeri.
"Karena Wali Kota Kediri terpilih akan dilantik tanggal 20 Februari mendatang, maka secara otomatis masa jabatan saya sebagai Penjabat Wali Kota Kediri juga ikut berakhir. Saya kembali lagi ke Jakarta untuk menjalankan pekerjaan saya di Kemendagri," kata dia.
Ia juga berharap silaturahmi ini tetap terjalin. Pengasuh Pesantren Lirboyo Kota Kediri juga selalu memberikan doa serta pendampingan untuk Kota Kediri.
"Terima kasih K.H. Anwar Manshur dan Ibu Nyai atas segala doa dan dukungannya selama ini untuk saya secara pribadi dan Kota Kediri," kata dia.
Di samping itu pula, sebentar lagi akan memasuki Bulan Ramadan, untuk itu mohon maaf lahir dan batin atas segala kesalahan dan kekhilafan selama bertugas di Kota Kediri.
Setelah silaturahmi, Pj Wali Kota Kediri melanjutkan perjalanan untuk ziarah ke makam seorang ulama besar di Kediri, Syekh Al Wasil Syamsudin (Mbah Wasil) dan juga makam Ketua DPRD Kota Kediri periode 2019-2024 Gus Sunoto. (*)