Pacitan (ANTARA) -
Dinas Perpustakaan dan Kearsipan (Disperpusip) Jatim melaksanakan program Layanan Terpadu Perpustakaan Desa/Sekolah (LTPD/LTPS) di rumah tahanan (Rutan) maupun Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) di Kabupaten Pacitan, untuk tingkatkan gemar membaca.
Kepala Disperpusip Jatim Tiat S. Suwardi dalam keterangannya di Surabaya, Jumat, mengatakan, selain itu, pihaknya juga melakukan layanan di tiga lokasi plus satu bimbingan perpustakaan.
Menurut dia, yang mendapat layanan tersebut ialah di Perpustakaan Desa (Perpusdes) Puji Mulya di Desa Katipugal Kabupaten Pacitan.
"Kedua, di SMAN 1 Kabupaten Pacitan, dan ketiga di Rumah Tahanan (Rutan) Kelas II B Kabupaten Pacitan. Satu lagi kami juga melakukan bimbingan perpustakaan di SMKN 2 Kabupaten Pacitan," katanya.
Dalam memberikan layanan LTPD/LTPS, kata dia, pihaknya memberikan bantuan peminjaman koleksi buku yang bervariasi, masing-masing sebanyak 150 buku.
"Buku-buku itu jenisnya yang sesuai permintaan juga ada yang kita pilihkan sesuai jenis yang banyak diminati," ucapnya.
Peminjaman buku itu sendiri, menurut Tiat, dilakukan secara periodik, yakni paket LTPD/LTPS/Rutan/Lapas dilakukan pergantian buku setiap tiga bulan sekali.
"Kalau untuk paket pintar atau pinjam antar di rutan dan lapas dilakukan setiap enam bulan sekali," ucapnya.
Menurut dia, program tersebut penting dilakukan untuk menjangkau masyarakat yang ada di Jatim dan meningkatkan minat baca masyarakat agar semakin tumbuh.
"Apalagi saat ini minat baca masyarakat di Jatim terus meningkat. Dari data yang ada bahwa TGM masyarakat Jatim tahun 2022 naik sebesar 68,54 persen jika dibandingkan tahun 2021 sebesar 64,20 persen," ujarnya.
"Jumlah itu tinggi jika dibanding nasional yang hanya mencapai 63,96 saja," tambahnya.
Meski dinilai masih belum bisa menjangkau secara luas, pihaknya akan terus melakukan berbagai inovasi dalam memberikan layanan perpustakaan kepada masyarakat.
"Kami berharap, apa yang sudah kami lakukan bisa ditindaklanjuti oleh dinas perpustakaan di setiap daerah. Ibaratnya kami hanya memberikan stimulus," ujarnya