Sumenep (Antara Jatim) - Pemerintah Kabupaten Sumenep, Jawa Timur, segera memperbaiki sebagian ruas jalan raya di Kecamatan Batang Batang yang rusak akibat hujan deras.
"Kalau tidak ada halangan dan kondisi cuaca mendukung atau tidak hujan, perbaikan akan dilakukan pada Kamis (2/2)," kata Kepala Dinas PU Bina Marga Sumenep, Edy Rasiyadi di Sumenep, Rabu.
Pada Rabu pagi, Edy bersama sejumlah stafnya mengecek kerusakan jalan raya di Desa Batang Batang Daya, Kecamatan Batang Batang, yang diduga akibat hujan deras pada Selasa (31/1).
Jalan tersebut merupakan jalan akses utama yang menghubungkan wilayah Kecamatan Batang Batang dan Batu Putih.
Pada Selasa (31/1) malam, pimpinan Dinas PU Bina Marga Sumenep telah menerima informasi tentang adanya kerusakan sebagian ruas jalan di beberapa lokasi di Kecamatan Batang Batang.
Semua informasi yang diterima staf Dinas PU Bina Marga Sumenep tentang adanya kerusakan sebagian ruas jalan raya itu akan diverifikasi dengan turun ke lapangan.
"Kalau tingkat kerusakannya perlu diatasi segera dan memungkinkan untuk dilakukan serta jalan raya tersebut berada di bawah kewenangan kami, tentunya akan kami lakukan secepatnya," kata Edy, menerangkan.
Ia menjelaskan, jalan raya di Desa Batang Batang Daya yang mengalami kerusakan akibat luapan air hujan itu berstatus jalan kabupaten.
Pada Selasa (31/1) siang hingga sore, hujan deras mengguyur wilayah Kecamatan Batang Batang dan sekitarnya.
Saluran pembuangan air di sejumlah lokasi di Batang Batang, di antaranya di Desa Jenangger dan Batang Batang Daya, tidak mampu menampung air dan selanjutnya meluap hingga ke jalan raya.
Luapan air tersebut yang diduga membuat sebagian ruas jalan di Desa Batang Batang Daya mengalami kerusakan, berupa pecah, menggelembung, dan mengelupas. (*)