Jakarta (ANTARA) - Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi Luhut Binsar Pandjaitan tiba di Gedung Nusantara, Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Jumat pagi.
Luhut tiba pada pukul 08.08 WIB, di belakang mobil RI 38 yang ditumpangi Menteri Lingkungan Hidup dan Kehutanan Siti Nurbaya Bakar, dan langsung menuju pintu masuk Gedung Nusantara.
Sementara itu, Siti tiba pada waktu yang sama dengan Luhut, yakni pukul 08.08 WIB.
Baca juga: Menteri Budi Arie: Pernyataan Presiden di Sidang Tahunan cairkan suasana
Sebelumnya, mantan Wakil Presiden Try Sutrisno tiba pada pukul 08.07 WIB menggunakan mobil berwarna hitam berpelat nomor B 1237 ZZH.
Sidang Tahunan 2024 digelar dengan tema "Nusantara Baru, Indonesia Maju" yang terdiri dari Sidang Tahunan MPR RI, Sidang Bersama DPR RI dan DPD RI, dan Sidang Paripurna Pembukaan Masa Persidangan I DPR Tahun Sidang 2024-2025.
Dalam Sidang Tahunan MPR RI-Sidang Bersama DPR RI dan DPD RI, Presiden RI Joko Widodo (Jokowi) akan menyampaikan laporan kinerja lembaga-lembaga negara, dan sekaligus pidato kenegaraan dalam rangka HUT Ke-79 RI.
Selanjutnya, dalam Sidang Paripurna Pembukaan Masa Persidangan I DPR Tahun Sidang 2024-2025, Presiden Jokowi akan menyampaikan pidato dalam rangka Pengantar/Keterangan Pemerintah atas Rancangan Undang-Undang tentang Anggaran Pendapatan dan Belanja Negara (APBN) Tahun Anggaran 2025 beserta Nota Keuangannya.
Luhut bersama Siti Nurbaya dan Try Sutrisno tiba di Gedung Nusantara
Jumat, 16 Agustus 2024 8:33 WIB