Surabaya (ANTARA) - Pengusaha muda asal Kota Surabaya Novia Elizabeth Simon meraih gelar magister manajemen dengan Indek Prestasi Kumulatif (IPK) 3,88 sekaligus menjadi lulusan terbaik non-akademik dengan predikat "Best Enterpreneurial Bachelor" di Universitas Narotama Surabaya.
Novia, sapaannya saat ditemui usai prosesi wisuda magister ke-44 Universitas Narotama di Surabaya, Sabtu malam, mengatakan dirinya tidak tahu bagaimana pihak kampus menentukan pilihan untuk mendapat predikat "Best Enterpreneurial Bachelor".
"Saya mengucapkan terima kasih kepada Universitas Narotama yang telah memberikan saya sebagai mahasiswa terbaik, saya tidak tahu kenapa saya yang dipilih, yang terpenting saya akan banyak bekerja dan belajar lagi," katanya.
Menurut perempuan yang juga menjabat sebagai Ketua Persatuan Binaraga Fitness Indonesia (PBFI) Kota Surabaya tersebut capaian tersebut akan digunakan juga untuk memperluas bisnisnya dan membantu banyak masyarakat terutama para lulusan Universitas Narotama.
"Melalui bisnis saya semoga banyak membantu orang dan dapat berguna bagi masyarakat sekitar," ucapnya.
Selain itu, melalui bisnis yang dikelolanya antara lain pusat kebugaran, salon, event organizer, kuliner hingga hotel tersebut dapat membantu Narotama agar makin baik dan berjaya.
Tak hanya itu, dirinya juga berpesan untuk alumni-alumni Universitas Narotama agar senantiasa berusaha dan belajar serta membuat bangga almamaternya.
"Karena menurut saya semua orang berhak dan bisa sukses, tidak terkecuali lulusan Narotama dan saatnya membuktikan kalau Narotama bukan kampus kaleng-kaleng," ujarnya.
Sementara itu, Rektor Universitas Narotama Dr. Arasy Alimudin, SE. MM mengatakan pada tahun ini pihaknya memberikan gelar wisudawan terbaik non-akademik dengan syarat yang lebih rumit dari yang terbaik akademik.
"Salah satu syaratnya harus memiliki prestasi yang luar biasa, untuk Novia ini memiliki dunia usaha yang luar biasa," ucapnya.
Kemudian, lanjutnya, wisudawan terbaik non-akademik Universitas Narotama harus lulus dengan predikat cumlaude.
"Novia ini bisa lulus dengan predikat cumlaude, IPKnya 3,88 artinya prestasinya sangat tinggi, selain akademik tercapai bagus, dan sebagai pengusaha juga sukses," ujarnya.
Oleh karena itu, pihaknya merasa sangat pantas menyematkan predikat mahasiswa terbaik untuk Novia Elizabeth Simon.
"Saya rasa Novia sangat pantas untuk diberikan penghargaan," katanya.