Surabaya (ANTARA) - Sebanyak 4.196 calon mahasiswa baru dijadwalkan mengikuti tes Ujian Masuk Jalur Mandiri Reguler UIN Sunan Ampel (UINSA) Surabaya yang diadakan selama lima hari yakni 10-15 Juli 2023.
"Ujian Masuk Jalur Mandiri Reguler merupakan jalur masuk terakhir yang ada di UINSA Surabaya," kata Panitia pelaksana Ujian Masuk Jalur Mandiri Reguler UINSA Abdullah Rofiq Mas’ud, SK., MM., di Surabaya, Jawa Timur, Senin.
Abdullah Rofiq mengatakan total terdapat enam jalur seleksi yang ada, yakni Seleksi Nasional Berdasarkan Prestasi (SNBP), Seleksi Nasional Berdasarkan Tes (SNBT), Seleksi Prestasi Akademik Nasional Perguruan Tinggi Keagamaan Islam Negeri (SPAN-PTKIN), Ujian Masuk Perguruan Tinggi Keagamaan Islam Negeri (UM PTKIN), Mandiri Prestasi, dan Mandiri Reguler.
Terdapat 1.258 kuota yang tersedia pada jalur mandiri reguler 2023. Jumlah tersebut tersebar di 47 Prodi di sembilan fakultas yang ada di UINSA Surabaya.
"Kami punya total 47 prodi dengan sembilan fakultas untuk program sarjana. Untuk jalur nasional, sebanyak 25 prodi ditawarkan pada jalur masuk PTKIN, dan 22 prodi lainnya di Jalur seleksi Kemendikbudristek. Nah, untuk jalur Mandiri kita buka semua prodi, baik itu Mandiri Prestasi maupun Reguler," ucapnya.
Panitia pelaksana yang juga Koordinator Akademik tersebut juga menjelaskan, bahwa untuk kebutuhan Ujian Masuk Jalur Mandiri Reguler, UINSA telah menyiapkan sebanyak 395 unit komputer dengan 102 penanggung jawab ruang/pengawas.
Sebanyak 22 ruang ujian juga disiagakan, dan tersebar di sembilan ruang pada laboratorium terintergrasi, dan tiga ruang Laboratorium Fakultas Tarbiyah dan Keguruan (FTK) yang berlokasi di Kampus UINSA A. Yani.
Selain itu, sebanyak 10 ruang ujian juga digelar di Laboratorium Prodi Matematika dan Prodi Sistem Informasi pada Fakultas Sains dan Teknologi (FST) yang berlokasi di Kampus UINSA Gunung Anyar.
Selain Pengawas, sebanyak 18 penanggung jawab teknis/tim IT, serta tim helpdesk juga disiagakan dalam rangka memastikan proses ujian berjalan lancar.
"Hari pertama ujian, berjalan lancar. Semoga semua berjalan lancar sampai semua sesi selesai," tuturnya.
Sebanyak 4.196 peserta ikuti ujian Jalur Mandiri di UINSA
Senin, 10 Juli 2023 17:02 WIB