Surabaya (ANTARA) - Legislator PDI Perjuangan DPRD Jatim, Mahfudz, dipercaya sebagai ketua Ikatan Keluarga Alumni Pergerakan Mahasiswa Islam Indonesia (IKA PMII) Surabaya setelah terpilih aklamasi pada musyawarah cabang ke-II di Surabaya, Sabtu.
"Mohon doa semoga IKA PMII semakin berperan dan lebih baik. Tantangan Surabaya yang homogen menjadi prioritas program IKA PMII ke depan," ujarnya usai muscab.
Pada kesempatan tersebut, ia berterima kasih kepada ketua sebelumnya, Thoriqul Haq, atas keteladanan yang telah diberikan dan menyatakan selalu siap untuk menjadikan IKA PMII lebih baik.
"Satu kepercayaan yang luar biasa yang diberikan para senior dan para sahabat IKA PMII Surabaya. Saya akan mengemban kepercayaan ini dengan sekuat tenaga," ucap anggota komisi C DPRD Jatim tersebut.
Alumni UIN Sunan Ampel Surabaya Itu juga menegaskan, terpilihnya dirinya sebagai ketua IKA PMII Surabaya merupakan bukti bahwa PDI Perjuangan, partai dirinya bernaung, merupakan rumah besar bagi kaum religius-nasionalis.
"Ini juga jadi bukti, baik secara sejarah, maupun genetiknya, PDI Perjuangan dan kaum religius, terutama NU merupakan kawan seiring dan seiya dalam perjuangan," kata dia.
Thoriqul Haq, selaku ketua demisioner menyatakan rasa terima kasihnya pada segenap sahabat IKA PMII Surabaya yang berjibaku menyukseskan berbagai agenda selama kepemimpinannya.
Bupati Lumajang itu juga menyampaikan permohonan maaf atas segala kekurangan dan keterbatasannya.
Hadir pada acara tersebut antara lain politikus Gerindra yang juga Wakil Ketua DPRD Jatim Anwar Sadad, serta sejumlah nama lainnya seperti Diana AV Sasa, Syamsul Arifin, dan para senior IKA PMII se-Surabaya.