Puluhan sopir angkutan kota melakukan sweeping dan memaksa penumpang untuk turun ketika berunjukrasa di depan Kantor Unit Pelaksana Teknis lalu Lintas dan angkutan Jalan (UPT LLAJ) Karanglo, Malang, Jawa Timur, Senin (14/5). Unjuk rasa sopir angkutan kota yang sempat diwarnai aksi sweping tersebut menuntut pemerintah segera menertibkan transportasi daring serta memberlakukan Peraturan Menteri 108 tahun 2017 tentang penyelenggaraan angkutan orang dengan kendaraan bermotor, umum tidak dalam trayek. Antara Jatim/Ari Bowo Sucipto/mas/18.