Malang, Jawa Timur (ANTARA) - Wakil Ketua Komisi B DPRD Jawa Timur Chusni Mubarok berkomitmen untuk mengawal implementasi program Koperasi Desa Merah Putih di wilayah Kabupaten Malang, Jawa Timur.
"Kami siap menjadi garda terdepan pengimplementasian program Koperasi Desa Merah Putih di Kabupaten Malang," kata Chusni di Kabupaten Malang, Jawa Timur, Rabu.
Menurut dia Koperasi Desa Merah Putih merupakan instrumen penting menciptakan kemandirian dari sisi perekonomian masyarakat desa. Sebab, program ini bagian dari gerakan sosial guna memperkuat kemandirian dan kesejahteraan masyarakat desa.
"Kami di Kabupaten Malang siap menjadi garda terdepan dalam mengimplementasikan program Koperasi Desa Merah Putih," ujarnya.
Kabupaten Malang mencanangkan pembentukan Koperasi Desa Merah Putih di 390 wilayah desa, sebelum 30 Juni 2025.
Pendirian Koperasi Merah Putih merupakan tindak lanjut dari Instruksi Presiden (Inpres) Nomor 9 Tahun 2025 tentang Percepatan Pembentukan Koperasi Desa/Kelurahan Merah Putih.
Adanya program tersebut seluruh potensi yang dimiliki oleh masing-masing desa, seperti pertanian dan perkebunan bisa terserap secara maksimal.
Melalui koperasi ini masyarakat diharapkan dapat mengelola potensi sumber daya desa secara kolektif, produktif, dan berkelanjutan.
Chusni menyebut keberhasilan program ini sangat bergantung pada kolaborasi aktif antara pemerintah daerah, pemerintah desa, dan masyarakat.
Oleh karenanya, dia menekankan program ini harus dipastikan berjalan efektif, menyentuh langsung kebutuhan masyarakat desa.
"Kami akan berkoordinasi dengan Dinas Koperasi, Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa, serta seluruh kepala desa untuk merumuskan langkah-langkah teknis dan strategis agar koperasi-koperasi desa ini bisa segera terbentuk, berjalan dengan sehat, dan memberi manfaat nyata," kata dia.
Dia mengajak seluruh tokoh masyarakat, perangkat desa, pelaku UMKM, dan generasi muda di pedesaan untuk aktif ambil bagian dalam mengembangkan koperasi sebagai instrumen transformasi ekonomi desa.
"Kami ingin memastikan tidak ada desa yang tertinggal. Koperasi Desa Merah Putih adalah wujud nyata komitmen itu," ujarnya.