Surabaya (ANTARA) - Calon Wakil Gubernur Jawa Timur nomor urut 1 Lukmanul Khakim menyampaikan ucapan selamat untuk kemenangan dari pasangan Khofifah Indar Parawansa dan Emil Elestianto Dardak di Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) 2024.
"Izin saya Lukmanul Khakim, mau menghaturkan selamat dan sukses pada Bu Khofifah Indar Parawansa yang telah terpilih sebagai Gubernur Jawa Timur. Semoga sukses mengemban amanah dan berhasil menjadikan Jawa Timur sebagai provinsi yang maju dan sejahtera. Salam Ta’dzim. Lukmanul Khakim," tulis Lukman dalam pesan yang dikirim pada Khofifah seperti keterangan tertulis diterima di Surabaya, Kamis.
Tidak hanya itu, ucapan selamat nan hangat juga disampaikan oleh Ketua Harian Tim Pemenangan pasangan Calon Gubernur dan Wakil Gubernur Jatim nomor urut 3 Tri Rismaharini-Zahrul Azhar Asumta yaitu Whisnu Wardhana.
Sebagaimana diketahui, Whisnu Wardana masuk dalam tokoh sentral dalam tim pemenangan Risma-Gus Hans. Bahkan rumahnya dijadikan sebagai Posko Pemenangan Risma-Gus Hans.
Dalam rekaman video yang dikirimkan pada Khofifah dan juga beredar di jejaring perpesanan WA, Wisnu Wardhana tampak sedang bersama dengan tokoh kenamaan Madura yaitu Mat Mohtar.
Di kesempatan itu, secara tegas Whisnu mengajak seluruh warga masyarakat untuk kembali bersatu meski saat gelaran Pilkada Jatim yang lalu ada dalam afiliasi ataupun pilihan yang berseberangan.
"Pada saat Pilkada Jatim 2024 kemarin, saya berada di posisi mendukung Bu Risma dan Gus Hans. Sedangkan Mat Mohtar adalah saudara saya dan teman saya yang kemarin berseberangan. Dimana beliau mendukung Ibu Khofifah dan Pak Emil," ujarnya.
"Saat ini dimana sudah diputuskan KPU pemenangnya yaitu Khofifah, maka dia dan Pak Mat Mohtar ini bersepakat untuk mengajak seluruh masyarakat Jatim agar perbedaan yang kemarin kita lupakan dan mari kita berjuang untuk ke depan demi kepentingan pembangunan Jawa Timur yang lebih maju ke depannya," tuturnya.
Menanggapi hal ini, secara khusus Cagub Jatim Terpilih Khofifah Indar Parawansa menyampaikan terima kasih kepada Lukmanul Khakim maupun Wisnu Wardhana.
Menurutnya apa yang dilakukan keduanya adalah upaya positif dalam membangun guyub rukun seluruh warga Jawa Timur setelah proses kontestasi Pilgub Jawa Timur.
"Terima kasih saya haturkan pada Mas Lukman dan juga Mas Wisnu. Ini adalah bentuk nyata upaya membangun guyub rukun seluruh warga masyarakat Jawa Timur. Kami berharap bahwa seluruh masyarakat kembali bersatu dalam semangat mewujudkan Jatim sebagai Gerbang Baru Nusantara," ujar Khofifah.
Tidak hanya itu, lebih lanjut mantan Menteri Sosial dan Menteri Pemberdayaan Perempuan ini menjelaskan bahwa pihaknya juga banyak menerima ucapan selamat dari tokoh masyarakat, seperti Gubernur Jawa Timur Periode 1998-2008 Imam Utomo, tokoh agama dan juga petinggi ormas atas kemenangannya di Pilkada Jatim.
Para kepala daerah bupati maupun wali kota terpilih juga secara bergantian silih berganti bertandang silaturrahim ke kediaman Khofifah untuk mengucapkan selamat secara langsung.
"Tamu dari relawan, tokoh agama dan juga tokoh masyarakat dari berbagai daerah di Jatim masih terus berdatangan ke rumah kami. Dan tentu kami menyambutnya dengan sangat terbuka. Pesan kami tetap adalah sinergi dan kolaborasi," ujar Khofifah.
Karena kata dia dalam membangun Jawa Timur ke depan tentu tidak bisa sendirian. Melainkan bersama-sama dalam sinergi dan kolaborasi sebagai superteam.
"Sekali lagi terima kasih semua atas ucapan dan doa untuk Khofifah-Emil. Karena kemenangan dalam Pilkada Jatim adalah kemenangan seluruh warga Jatim," ucapnya.
Sebagaimana diberitakan sebelumnya, KPU Jawa Timur resmi menyelesaikan rekapitulasi Pilkada Jatim dengan hasil pasangan petahana Khofifah Indar Parawansa- Emil Elestianto Dardak menang telak atas dua penantangnya Risma-Gus Hans dan Luluk-Lukman.
Pasangan Nomor Urut 2 Khofifah-Emil meraup 12.192.165 suara masyarakat Jatim dengan persentase kemenangan mencapai 58,81 persen.
Sedangkan pasangan calon nomor urut 3 atas nama Tri Rismaharini-Zahrul Azhar Asumta (Gus Hans) memperoleh 6.743.095 suara, dan pasangan calon nomor urut 1 Luluk Nur Hamidah-Lukmanul Khakim memperoleh 1.797.332 suara.
Lukmanul Khakim sampaikan selamat untuk kemenangan Khofifah-Emil di Pilkada Jatim
Kamis, 19 Desember 2024 15:45 WIB