Situbondo (ANTARA) - Tari Landhung asal Situbondo, Jawa Timur, menjadi suguhan dalam acara penyambutan Kapolres Situbondo AKBP Rezi Dharmawan yang baru bertugas menggantikan AKBP Dwi Sumrahadi Rakhmanto, Minggu.
Tarian yang merupakan hasil perpaduan budaya Madura dan Jawa (Mataram) itu dibuat berdasarkan kebiasaan hidup yang ada di Situbondo yang salah satunya bermata pencaharian sebagai nelayan.
AKBP Rezi Dharmawan resmi menjabat sebagai Kapolres Situbondo menggantikan AKBP Dwi Sumrahadi Rakhmanto berdasarkan Surat Telegram Kapolri Nomor : ST/123/VI/KEP/2024 tanggal 25 Juni 2024.
AKBP Dwi Sumrahadi Rakhmanto menempati jabatan baru sebagai Kapolres Ngawi, Polda Jawa Timur, sementara AKBP Rezi Dharmawan sebelumnya menjabat sebagai Kasubbagpamgiat Bagbinpam Ropaminal Divpropam Polri.
"Saya mengajak seluruh anggota dan ASN untuk saling mendukung dalam bekerja, mewujudkan keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas). Tidak saling menjatuhkan sesama rekan Polri," kata Kapolres Situbondo AKBP Rezi Dharmawan.
Ia juga mengajak seluruh personel dan ASN Polres Situbondo untuk sama-sama mengabdi kepada Negara Kesatuan Republik Indonesia dengan tujuan yang sama, yakni mengelola keamanan dan ketertiban masyarakat.
"Saya berharap rekan-rekan bisa menerima saya untuk sama-sama kita mengabdi, dengan tujuan yang sama, mengelola kamtibmas, mengabdi, untuk masyarakat Situbondo," tutur Kapolres Rezi.
Kapolres juga menyatakan akan fokus dengan memaksimalkan program Kapolres sebelumnya karena program maupun fasilitas yang ada sudah sangat baik dan mendukung kinerja Polri.
"Saya berharap teman-teman memberikan dukungan terbaiknya kepada saya, seperti yang diberikan kepada Kapolres sebelumnya. Yang pasti, saya tidak akan banyak melakukan perubahan, fokusnya melakukan apa yang sudah beliau berikan di Polres Situbondo ini," kata lulusan Akpol tahun 2005 itu.
Sementara itu, AKBP Dwi Sumrahadi Rakhmanto pada apel terakhirnya mengucapkan terima kasih kepada seluruh personel dan ASN Polres Situbondo, karena telah mendukungnya dalam melaksanakan tugas.
"Selama saya bertugas di Situbondo, tidak ada hambatan yang berarti. Situasi kamtibmas sangat baik, sehingga masyarakat bisa beraktivitas dengan baik," katanya.