Surabaya (ANTARA) - Tim Nasional Basket Putra Filipina U-16 tampil perkasa dengan menumbangkan perlawanan Tim Nasional Basket Putra Malaysia U-16 94-52 pada laga pertama "FIBA U-16 Asian Championship SEABA Qualifiers" di GOR CLS Knight Surabaya, Senin.
Kapten Tim Nasional Basket Putra Filipina Kiefer Louie Alas mengatakan kemenangan pada pertandingan perdana didasari oleh kekompakan dan keinginan rekan-rekannya untuk tampil maksimal.
"Saya rasa pertandingan hari ini berjalan luar biasa, semua mengeluarkan kekuatan terbaiknya masing-masing," kata Kiefer seusai pertandingan.
Dia juga menyebut setelah pertandingan timnya akan langsung mengincar kemenangan pada menatap laga selanjutnya menghadapi Tim Nasional Basket Putra Thailand, pada Selasa (18/7/2023).
"Kami harus lebih fokus dan harus bermain maksimal di pertandingan besok," ucapnya.
Sementara, pemain Tim Nasional Basket Putra Malaysia Jia Yu Ivan Chia menyebut hasil negatif pada laga perdana timnya akan langsung diperbaiki untuk laga selanjutnya.
Pasalnya anak asuh Kheng Tian Lee akan melakoni laga melawan tuan rumah Tim Nasional Basket Putra Indonesia U-16.
"Ini juga persiapan melakoni laga selanjutnya untuk menang," kata dia.
Pada kuarter pertama, Tim Nasional Basket Putra Filipina U-16 tampil agresif dengan melancarkan gempuran ke pertahanan Timnas Nasional Basket Malaysia U-16.
Tekanan yang dilancarkan oleh anak asuha Joshua Vincent Reyes membuat pertahanan Tim Nasional Malaysia U-16 kewalahan. Kuarter pertama itu mampu dimenangkan oleh Tim Nasional Filipina U-16 dengan kedudukan 23-10.
Saat kuarter kedua berjalan, Tim Nasional Basket Malaysia U-16 yang diarsiteki oleh Kheng Tian Lee berupaya mengejar ketertinggalan di kuarter pertama, mereka melakukan sejumlah percobaan untuk mendapatkan poin sekaligus mempersempit ketertinggalan dari Timnas Filipina. Namun, upaya tersebut belum mampu membuahkan hasil.
Filipina yang bermain agresif sejak kuarter perdana malah semakin menjauh dari kejaran Malaysia sekaligus menutup kuarter kedua dengan kedudukan 46-12 atas lawannya.
Memasuki kuarter ketiga para pemain situasi pertandingan tak berubah, para pemain Filipina masih mendominasi pertandingan. Tim Nasional Malaysia U-16 belum mampu keluar dari tekanan.
Kiefer Louie Alas dan kawan-kawan menutup kuarter ketiga dengan keunggulan poin 71-37 atas Malaysia.
Tim Nasional Basket Filipina U-16 tetap menunjukkan dominasinya atas Tim Nasional Basket Malaysia U-16 pada kuarter keempat.
Pertandingan tersebut ditutup dengan keunggulan telak Filipina atas Malaysia dengan kedudukan 94-52.
Kapten Tim Nasional Basket Filipina U-16 Kiefer Louie Alas menjadi pencetak poin terbanyak pada pertandingan kali ini dengan torehan 27 poin. Sedangkan pemain Tim Nasional Basket Malaysia U-16 Jia Yu Ivan Chia menyumbang 12 poin untuk timnya.
Diketahui sebelum pertandingan perdana, perwakilan Asosiasi Bola Basket Asia Tenggara (SEABA) melakukan upacara pembukaan dengan melibatkan seluruh perangkat pertandingan hingga masing-masing tim nasional.
Technical Delegate SEABA Wong Chung Min menyatakan pertandingan ini harus dibarengi dengan menjunjung tinggi sportivitas setiap pemain di atas lapangan.
"Tentu saya berharap mereka bisa menikmati pertandingan, saya juga berharap mereka bisa menunjukkan kemampuan terbaik masing-masing," kata dia.
Sementara itu, Ketua Pelaksana babak kualifikasi Ratana Arya menyebut bagi dua tim yang lolos pada fase ini, selanjutnya akan bertanding di kejuaraan tingkat Asia di Doha, Qatar.
"Surabaya mewakili Indonesia sebagai pelaksana. Diikuti oleh empat negara, Indonesia, Filipina, Malaysia, dan Thailand," ujarnya.
Kualifikasi FIBA U-16: Timnas Filipina tumbangkan perlawanan Malaysia 94-52
Senin, 17 Juli 2023 21:56 WIB
Saya rasa pertandingan hari ini berjalan luar biasa, semua mengeluarkan kekuatan terbaiknya masing-masing