Jakarta (ANTARA) - Atlet selancar ombak Indonesia Rio Waida berhasil melaju ke putaran ketiga ajang kualifikasi Olimpiade Paris 2024 ISA World Surfing Games 2023 di El Salvador usai memperoleh skor tertinggi dalam Heat yang dia lakoni.
Dalam perlombaan putaran kedua yang disiarkan Asosiasi Surfing Internasional (ISA), Jumat waktu setempat, Rio berkompetisi di Heat 15 bersama tiga peselancar lain, yakni Ethan Ewing perwakilan Australia, Leandro Usuna asal Argentina, dan Matthew McGillivray dari Afrika Selatan.
Rio yang mengenakan jersey warna hijau berhasil mencatatkan dua ombak terbaiknya dengan nilai 6.03 dan 5.17. Total raihan 11.20 poin tersebut membuat peselancar berdarah Indonesia-Jepang itu menduduki peringkat teratas Heat 15.
Pembawa bendera Merah Putih dalam Olimpiade Tokyo 2020 itu unggul 1.10 poin atas Usuna yang mengumpulkan 10.10 poin. Dengan hasil tersebut, keduanya melaju ke putaran ketiga.
Pada putaran ketiga, Rio berada satu Heat dengan Olimpian asal Italia Leonardo Fioravanti yang akan menjadi lawan tangguhnya nanti. Di atas kertas Fioravanti berada di peringkat 10 dalam World Surfing League Championship Tour (CT), sementara Rio yang memulai debutnya tahun ini di liga selancar dunia berada di urutan ke-20.
Namun, peringkat tidak menjamin kemenangan mengingat catatan prestasi gemilang yang ditorehkan Rio.
Pada ISA World Surfing Games 2022 yang digelar di Huntington Beach, California, AS, September tahun lalu, Rio meraih medali perak. Dia nyaris mengamankan satu slot putra di Olimpiade Paris 2024 setelah menempati peringkat kedua pada babak final.
Selain melalui ISA World Surfing Games, Rio berkesempatan lolos kualifikasi Olimpiade Paris 2024 dengan finis di 10 besar liga selancar dunia tersebut pada akhir musim, September.
Dalam wawancara usai putaran kedua, Kamis (1/6), Rio mengatakan saat ini hanya akan fokus dan melakukan terbaik dalam ISA World Surfing Games 2023.
Pada perlombaan putaran kedua lainnya, wakil Indonesia I Ketut Agus juga lolos ke babak ketiga ISA World Surfing Games 2023.
Indonesia mengirimkan total enam atlet dalam ISA World Surfing Games 2023, yaitu Rio Waida, Hairil Anwar, I Ketut Agus, Lidia Kato, Taina Angel, dan Kailani Johnson.
Rio Waida pimpin Heat ke putaran ketiga ISA World Surfing
Sabtu, 3 Juni 2023 11:09 WIB