Surabaya (ANTARA) - Puluhan tim bertanding dalam Kejuaraan Open Dayung Perahu Karet Piala Wali Kota Surabaya 2023 yang digelar di Sungai Kalimas, 26-27 Mei, dalam rangka Hari Jadi ke-730 Kota Surabaya.
"Lomba perahu karet ini sudah menjadi agenda tahunan di Surabaya. Selain bertujuan untuk mencari bibit-bibit unggul baru, kami juga ingin lebih mengenalkan lagi wisata Sungai Kalimas," kata Sekretaris Daerah (Sekda) Kota Surabaya Ikhsan saat membuka Kejuaraan Open Dayung Perahu Karet di Sungai Kalimas, Jumat.
Kepada para peserta lomba, Ikhsan juga menitipkan pesan Wali Kota Surabaya Eri Cahyadi agar seluruh peserta dapat menunjukkan prestasi terbaik di lintasan dan berjuang memberikan yang terbaik.
"Mudah-mudahan nanti ditemukan bibit-bibit unggul dari lomba ini yang kemudian bisa mengharumkan nama Jawa Timur," ujarnya.
Menurut dia, banyak tempat-tempat bagus yang terletak di sepanjang Sungai Kalimas. Selain Taman Prestasi, ada pula Museum Pendidikan hingga Taman Ekspresi.
"Nah itu kalau malam lampunya bagus. Kemudian malam-malam tertentu ada musik-musik di sini, ada yang main saksofon sambil keliling. Jadi kalau nanti cari hiburan di sungai, tidak usah jauh-jauh ke Singapura, Thailand atau Venesia. Karena Sungai Kalimas sudah cukup menyediakan itu," kata Ikhsan.
Tak hanya itu, ia menyebut di sepanjang Sungai Kalimas juga banyak tersedia kuliner dengan harga yang relatif murah dan rasanya enak.
"Di sini juga kulinernya banyak. Kulinernya enak-enak lebih murah. Jadi kalau siang dimanfaatkan lomba, kalau malam bisa wisata di Sungai Kalimas," katanya.
Kepala Dinas Kebudayaan dan Pariwisata (Disbudporapar) Kota Surabaya Wiwiek Widayati menyampaikan, Kejuaraan Open Dayung Perahu Karet Piala Wali Kota Surabaya se-Jawa Timur 2023 dilaksanakan dua hari, yakni pada 26 dan 27 Mei.
"Ini dalam rangka memperingati Hari Jadi ke-730 Kota Surabaya serta mengolahragakan dan memasyarakatkan olahraga dayung perahu karet se-Jawa Timur," kata Wiwiek.
Selain itu, Wiwiek juga menjabarkan, lomba dayung perahu karet pada tahun ini dilaksanakan di area Taman Prestasi, Jalan Ketabang Kali No 6 Surabaya. Pada 2023, lomba diikuti sebanyak 51 tim.
"Kegiatan ini diikuti 51 tim yang terdiri dari 31 tim putra dan 20 tim putri. 19 tim dari Surabaya dan 32 tim berasal dari luar Surabaya," bebernya.
Dalam Kejuaraan Open Dayung Perahu Karet Piala Wali Kota Surabaya se-Jawa Timur 2023, pemerintah kota juga bekerja sama dengan KONI (Komite Olahraga Nasional Indonesia) Surabaya, FAJI (Federasi Arung Jeram Indonesia) Jawa Timur, dan FAJI Surabaya.
Lomba perahu karet, puluhan tim bertanding di Kalimas Surabaya
Jumat, 26 Mei 2023 19:40 WIB
Mudah-mudahan nanti ditemukan bibit-bibit unggul dari lomba ini yang kemudian bisa mengharumkan nama Jawa Timur