London - Mantan pelatih Chelsea Ruud Gullit adalah salah satu orang yang menunjukkan kesedihannya atas keputusan juara Liga Champions Chelsea memecat pelatihnya, Roberto di Matteo, Rabu. Meskipun di Matteo mampu mempersembahkan Piala Liga Champions dan Piala FA ke Stamford Bridge dia tetap dipecat. Pelatih asal Italia itu permanen menjadi pelatih sejak Juni tahun ini. Namun, dia dipecat kurang dari 24 jam setelah kalah 0-3 dari Juventus dan menipiskan peluang lolos ke fase knock out Liga Champions. Di Matteo (42 tahun) adalah pelatih ketujuh yang dipecat pemilik Chelsea Roman Abramovich sejak miliuner Rusia itu mengambil alih klub pada 2003. "Jika anda memenangi sesuatu di klub Chelsea anda dipecat," kata Gullit yang menjadi pelatih Chelsea dari 1996-1998 semasa di Matteo menjadi pemain klub London itu. "Saya sedih atas nasib Robbie. Saya memiliki prasangka saat seseorang memenangi Liga Champions mungkin mereka akan dipecat. Maka itulah mengapa mereka memilih kontrak jangka panjang." Gullit menilai terdapat kemungkinan Jose Mourinho untuk kembali melatih Chelsea meski sudah dipecat sebelumnya. Sementara itu, pemain bertahan Manchester United Rio Ferdinand menganggap Chelsea "gila" karena memecat di Matteo. (*)
Berita Terkait
Chelsea tunjuk Liam Rosenior sebagai pelatih kepala baru
6 Januari 2026 22:15
Arsenal ditantang Liverpool di pekan ke-21
6 Januari 2026 15:52
Gol Enzo Fernandez bantu Chelsea dari kekalahan lawan City
5 Januari 2026 05:41
Chelsea awali 2026 dengan pecat Enzo Maresca
1 Januari 2026 21:45
Bournemouth coba adang laju Arsenal
1 Januari 2026 10:37
Chelsea imbang lawan Bournemouth 2-2
31 Desember 2025 06:45
Estevao absen lawan Newcastle karena cedera
17 Desember 2025 16:00
Bungkam Cardiff 3-1, Chelsea ke semifinal Piala Liga
17 Desember 2025 07:22
