Surabaya - Maskapai penerbangan Garuda Indonesia berupaya meningkatkan layanan terhadap seluruh penumpang dengan menggandeng Amadeus IT Group seiring penerapan "Passenger Services Systems Amadeus Altea" pada tahun ini. Asisten Manajer Penjualan Amadeus Indonesia, Arief Wibisono, optimistis, jalinan kerja sama melaui pemakaian layanan penumpang "Passenger Services Systems Amadeus Altea" kian memungkinkan penerbangan Garuda Indonesia terkoneksi dengan maskapai aliansi globalnya. "Bahkan, kami targetkan layanan tersebut mampu melayani sebanyak 6 juta penumpang di pasar penerbangan nasional," ujarnya, dihubungi dari Surabaya, Sabtu. Menurut dia, alasan dipilihnya Amadeus sebagai mitra Garuda Indonesia dikarenakan perusahaan tersebut merupakan penyedia layanan teknologi informasi terutama untuk industri perjalanan dan pariwisata yang berkualitas baik. "Kerja sama ini sekaligus salah satu upaya Garuda Indonesia meningkatkan layanan bagi pengguna jasa menyusul dilaksanakannya program pengembangan perusahaan, 'Quantum Leap Program'," katanya. Langkah bisnis ini, tambah dia, juga menunjukkan komitmen Garuda Indonesia dalam persiapannya untuk bergabung dengan aliansi global "SkyTeam". "Sementara itu, Amadeus Altea merupakan sistem layanan penumpang milik Amadeus yang mengutamakan teknologi informasi mutakhir dan mengedepankan fleksibilitas," katanya. Bahkan, kata dia, menonjolkan sisi efisiensi, dapat di-"upgrade" dengan cepat, dan mudah. Sampai sekarang, Sistem Amadeus Altea sendiri sudah digunakan oleh lebih dari 149 maskapai penerbangan di pasar internasional. "Khusus agen perjalanan atau biro perjalanan wisata di wilayah Surabaya, kini juga sudah menggunakan 'Global Distribution System/GDS'," katanya. Di sisi lain, lanjut dia, saat ini Amadeus Altea telah dimanfaatkan untuk pemesanan tiket pesawat internasional yang jumlahnya mencapai sekitar 150 biro perjalanan.(*)
Garuda Tingkatkan Layanan Penumpang dengan Menggandeng Amadeus
Sabtu, 28 April 2012 17:23 WIB