Gianyar (ANTARA) - Tuan rumah turnamen Piala Dunia Putri 2027 atau FIFA Womens World Cup 2027 akan diumumkan pada 17 Mei dalam kongres FIFA yang dijadwalkan berlangsung di Bangkok, Thailand.
Dikutip dari laman resmi FIFA, Kamis, pemilihan tuan rumah Piala Dunia Putri 2027 akan dilakukan melalui voting.
"Menyusul kesuksesan Piala Dunia Wanita FIFA 2023 yang berlangsung di Australia dan Selandia Baru, waktunya untuk mencari tahu siapa yang akan mendapat kehormatan menjadi tuan rumah kompetisi pada 2027. Penunjukan tuan rumah akan diputuskan untuk pertama kalinya melalui pemungutan suara terbuka oleh kongres FIFA di Bangkok, Thailand, pada 17 Mei 2024," tulis laman resmi FIFA.
Baca juga: FIFA akan pelajari kelaikan gelar Piala Dunia dua tahunan
Saat ini telah ada dua kandidat yang mengajukan diri sebagai tuan rumah Piala Dunia Putri 2027 yakni gabungan dari Federasi Sepak Bola Belgia, Federasi Sepak Bola Jerman, dan Federasi Sepak Bola Portugal. Lalu terdapat Federasi Sepak Bola Brasil yang juga mengajukan diri sebagai tuan rumah.
Piala Dunia Putri 2027 nantinya menjadi edisi kesepuluh dari turnamen yang digelar setiap empat tahun sekali tersebut.
Saat ini Amerika Serikat menjadi negara tersukses di kejuaraan ini dengan meraih empat kali gelar juara, diikuti Jerman dengan dua gelar juara dunia. Lalu Jepang, Norwegia, dan juara bertahan Spanyol yang masing-masing mengoleksi satu gelar juara.
Tuan rumah Piala Dunia Putri 2027 akan diumumkan pada 17 Mei
Kamis, 9 Mei 2024 16:55 WIB