Situbondo (ANTARA) - Direktur Lalu Lintas Kepolisian Daerah Jawa Timur Kombes Pol Latif Usman cek kesiapan cek kesiapan pos pelayanan Operasi Lilin Semeru 2020 di sepanjang jalur Pantura Situbondo, Senin (malam).
Dirlantas Kombes Pol Latif kembali menekankan arahan Kapolri bahwa selain antisipasi kriminalitas dan kamseltibcarlantas selama Natal dan Tahun Baru 2021, Operasi Lilin Semeru 2020 juga bertujuan mengingatkan dan juga menegakkan protokol kesehatan agar tidak ada klaster baru penyebaran COVID-19.
"Atensi pengamanan operasi lilin Semeru adalah kelancaran arus lalu lintas dan juga tempat-tempat kerumunan yang berpotensi penularan COVID-19, jadi petugas secara persuasif dan humanis harus mengingatkan masyarakat untuk mentaati protokol kesehatan," katanya.
Dirlantas Polda Jatim bersama Kabag Binops dan Kasat PJR Ditlantas Polda Jatim didampingi Kapolres Situbondo AKBP Ach Imam Rifai, Wakapolres, Kabag Ops dan Kasat Lantas meninjau kesiapan Pos Pelayanan Utama Raya Kecamatan Banyuglugur dan pos layanan lainnya.
Selain mengecek pos pelayanan Operasi Lilin Semeru 2020, Dirlantas Polda Jatim juga meninjau perbaikan jembatan Rohana di jalur pantura Desa Seletreng, Kecamatan Kapongan, yang saat ini diberlakukan buka tutup arus. Perbaikan jembatan ini diharapkan selesai dikerjakan sebelum libur natal dan tahun baru sehingga bisa dilalui dari dua arah guna memperlancar arus lalu lintas.
Sementara itu, Kasat Lantas Polres Situbondo AKP Indah Citra Fitriani mengemukakan pada pertama pelaksanaan Operasi Lilin Semeru 2020 mengintensifkan sosialisasi dan imbauan di pusat keramaian masyarakat dan lokasi wisata.
Menurut Indah, dalam situasi pandemi COVID-19 polisi terus mengimbau masyarakat yang ingin merayakan natal dan tahun baru sebaiknya dilakukan dirumah saja untuk menghindari kerumunan yang dapat mengancam kesehatan masyarakat dengan risiko penularan COVID-19.
"Kami sampaikan imbauan agar merayakan natal dan tahun baru dirumah saja, kalaupun terpaksa harus keluar rumah agar mematuhi protokol kesehatan. Ingat pesan Ibu menerapkan perilaku 3M untuk mencegah penyebaran COVID-19," tuturnya. (*)
Operasi Lilin Semeru 2020, Dirlantas Polda Jatim cek pos layanan pantura Situbondo
Selasa, 22 Desember 2020 9:05 WIB