Madiun (Antara Jatim) - Harga sejumlah bahan kebutuhan pokok di pasar tradisional di Kota Madiun, Jawa Timur, terpantau stabil menjelang perayaan Tahun Baru Imlek 2568 akibat pasokan dan distribusi yang lancar.
"Harga bahan pokok saat ini cenderung stabil, seperti beras dan gula pasir. Bahkan daging ayam dan telur ayam mengalami penurunan," ujar Kesi, salah seorang pedagang bahan pokok di Pasar Besar Madiun, Senin.
Seperti harga beras kualitas medium dan premium berkisar Rp10.500 hingga Rp11.000 per kilogram, sedangkan beras jenis IR-64 sebesar Rp8.500 per kilogram.
Harga gula pasir mencapai Rp13.000 per kilogram, harga minyak goreng curah turun dari Rp12.500 per menjadi Rp11.600 per kilogram, tepung terigu Rp7.000 per kilogram, dan telur ayam ras mengalami penurunan dari Rp18.000 menjadi Rp17.000 per kilogram.
Menurut Kesi, stabilnya harga sejumlah bahan kebutuhan pokok tersebut disebabkan karena pasokan dan distribusi komoditas yang lancar. Selain itu, juga permintaan konsumen menjelang hari raya Imlek yang tidak terlalu signifikan.
"Stok barang di pasaran masih dapat mengimbangi kebutuhan konsumen, sehingga diperkirakan tidak terjadi lonjakan harga yang terlalu tinggi," kata dia.
Hal yang sama terjadi untuk komoditas daging ayam broiler yang mengalammi penurunan harga dari Rp33.000 menjadi Rp31.000 per kilogram. Sedangkan harga daging sapi stabil di angka Rp100.000 per kilogram.
Yang jelas masih terpantau tinggi adalah harga cabai rawit merah yang saat ini berkisar antara Rp95.000 hingga Rp100.000 per kilogram.
"Bahkan kemarin sempat menembus harga Rp103.000 per kilogram untuk cabai rawit. Sedangkan harga cabai keriting di kisaran Rp44.000 hingga Rp46.000 per kilogram dan cabai merah besar Rp30.000 hingga Rp31.000 per kilogram," kata Lestari, pedagang cabai di pasar Besar Madiun.
Ia menjelaskan, harga cabai dan sayuran cenderung tinggi selama beberapa pekan terakhir karena pasokannya yang berkurang dari petani akibat gagal panen.
Di antaranya harga bawang merah mencapai Rp26.000 per kilogram, bawang putih Rp31.000 per kilogram, kubis Rp8.000 per kilogram, kentang Rp12.000 per kilogram, serta wortel dan buncis Rp8.000 per kilogram.
Hanya tomat yang terpantau agak menurun, yakni di kisaran Rp4.000 hingga Rp5.000 per kilogram karena pasokannya yang melimpah. (*)