Oleh Indriani Jakarta (Antara) - Tim Badan SAR Nasional (Basarnas) kembali menemukan tiga jasad penumpang Air Asia QZB501 yang terdiri dari dua laki-laki dan satu perempuan di perairan Pangkalan Bun, Kalimantan Tengah, Rabu pagi. "Tim Basarnas kembali menemukan tiga jasad dari dua laki-laki dan satu perempuan. Jasad perempuan menggunakan seragam pramugari," ujar Kepala Basarnas Marsekal Madya TNI FH Bambang Soelistyo, dalam konferensi pers di Jakarta, Rabu. Tim Basarnas telah mengevakuasi jenazah tersebut. Saat ini sudah berada di dalam KRI Bung Tomo. "Belum diketahui identitas pramugari itu," tambah dia. Tim Basarnas menemukan jasad-jasad tersebut sekitar pukul 6.00 WIB. Bambang menjelaskan jasad-jasad itu akan dibawa ke Pangkalan Bun, Kalimantan Tengah, untuk mendapatkan perawatan lebih lanjut. "Jika sudah selesai, kami akan langsung menerbangkan ke Suraya," tambah dia. Sebelumnya, pada Selasa (30/12), Tim Basarnas dan TNI AU menemukan serpihan-serpihan pesawat naas tersebut di perairan Pangkalan Bun. Pesawat Airbus 320-200 milik AirAsia dari Surabaya ke Singapura hilang kontak sejak Minggu pagi. Pesawat tersebut dinyatakan hilang tepat di perairan yang terletak di bawah Pulau Kalimantan. (*)
Tim SAR Temukan Tiga Jasad Penumpang Air Asia
Rabu, 31 Desember 2014 9:24 WIB