Kompetisi Sains Madrasah Se-Jatim Digelar di Surabaya
Kamis, 16 Mei 2013 4:41 WIB
Oleh Junito Ximenes
Surabaya, (Antara Jatim) - Sebanyak 400 peserta lebih dari Madrasah Aliyah, Madrasah Tsanawiyah dan Madrasah Ibtidaiyah mengikuti tahap seleksi kompetisi sains tingkat Jawa Timur di Surabaya pada 15-16 Mei.
“Tahap pertama penyisihan ini untuk menetukan sepuluh besar untuk masing-masing, dan dari sepuluh itu akan dipilih enam peserta terbaik yakni Juara I,II,III dan Harapan I,II dan III,” kata koordinator seleksi, Abdul Hakim, di Surabaya, Rabu malam.
Untuk penentuan juara akan dilaksanakan Kamis (16/5) yaitu pada tahap kedua kompetisi usai memperoleh sepuluh peserta terbaik dan Juara I akan mengikuti kompetisi di tingkat nasional.
Pada lomba tahap pertama ini berlangsung mulai pukul 17.00-21.00 WIB. Jawaban akan dikoreksi oleh tim independen dari Universitas Negeri Surabaya.
Dalam kompetisi ini ada sembilan jenis mata pelajaran yang dilombakan, yaitu Pendidikan Agama Islam, Matematika, Fisika, Kimia, Biologi, Ekonomi, Geografi, Bahasa Arab dan Bahasa Inggris.
Beberapa peserta mengaku optimistis bisa memenangkan lomba karena telah melakukan persiapan yang matang. “Yakin, sangat yakin untuk memenangkan lomba karena telah melakukan persiapan serta doa,” kata salah satu peserta dari MA Amanatul Ummah Surabaya, Zaenur Ridho.
Kompetisi Sains Bahasa dan Agama ini tidak hanya untuk tingkat Madrasah Aliyah tapi juga tingkat Madrasah Ibtidaiyah (MI) dan Madrasah Tsanawiyah (MTs). Kegiatan ini sebagai ajang kompetisi bagi peserta didik yang sekaligus merupakan kegiatan evaluasi terhadap hasil pembinaan selama ini yang dilakukan oleh masing-masing Madrasah.
Penyelenggaraan kompetisi tersebut dilakukan di beberapa tempat berbeda seperti Hotel Twin, Hotel Inna Simpang, Hotel Oval serta Asrama Haji Sukolilo. (*)