Warga membeli paket sembako saat kegiatan Pasar Murah di lapangan Merjosari, Malang, Jawa Timur, Selasa (20/2/2024). Pemerintah setempat mengadakan pasar murah dengan menjual 9.500 paket sembako yang masing-masing dijual Rp100 ribu per paket guna menekan inflasi dan mengendalikan harga bahan pokok terutama beras yang di pasaran harganya terus merangkak naik dan mencapai Rp17 ribu per kilogram. Antara Jatim/Ari Bowo Sucipto.