Pebulu tangkis ganda putra Indonesia Sabar Karyaman Gutama (kedua kanan) dan Frengky Wijaya Putra (kanan) serta pasangan ganda putra Indonesia lainnya Muhammad Sohibul Fikri (kedua kiri) dan Bagas Maulana (kiri) berpose dengan memegang medali saat menjadi juara dan 'runner up' dalam babak final kejuaraan Badminton Internasional Paytren Berkat Abadi 2018 di GOR Sudirman Surabaya, Jawa Timur, Minggu (28/10/2018). Pasangan ganda putra Indonesia Sabar Karyaman Gutama-Frengky Wijaya Putra menjadi juara setelah menang atas pasangan ganda putra Indonesia lainnya Muhammad Sohibul Fikri-Bagas Maulana dengan skor 21-16 dan 21-15. Antara Jatim/Moch Asim/ZK