Macan Tutul Jawa di TN Baluran 7-10 Ekor
Kamis, 24 Mei 2012 12:37 WIB
Surabaya - Macan Tutul (Panthera pardus) asal Jawa yang ada di Taman Nasional Baluran, Situbondo, Jawa Timur, kini diperkirakan ada tujuh hingga 10 ekor.
"Saya berhasil memotretnya pada 18 Februari lalu dan foto itu merupakan pertama kalinya setelah 22 tahun," kata fotografer margasatwa asal Gresik, Nurdin Razak di Surabaya, Kamis.
Ia mengemukakan hal itu kepada ANTARA di sela-sela persiapan pameran foto bertajuk "Surabaya Wildlife Photo" di Galeri Seni "House of Sampoerna" (HoS) Surabaya, 26 Mei-17 Juni.
Menurut dosen D3 Jurusan Pariwisata Universitas Airlangga (Unair) Surabaya itu, Macan Tutul Jawa itu dibidik pada Sabtu (18/2) dini hari dalam posisi berhadapan dengan dirinya.
"Kalau dia meloncat dan menerkam, maka saya sudah tidak ada lagi di dunia ini, ya itu risiko, tapi saya tetap bersyukur, karena paling tidak foto Macan Tutul Jawa itu ada," tukasnya.
Ia menjelaskan Macan Tutul Jawa itu tergolong langka atau kategori merah, karena jumlahnya tinggal 250 ekor di dunia, tapi dirinya menduga di TN Baluran ada tujuh hingga 10 ekor.
"Kalau memperhatikan radius taman nasional itu dan jangkauan kucing besar itu, saya menduga macan itu di Baluran sudah tinggal 7-10 ekor," paparnya.
Fotografer yang sudah menjelajah 33 taman nasional di Jawa dan Bali itu mengatakan Macan Tutul Jawa yang diabadikan itu memiliki panjang 1,8 meter dari ekor hingga kepala. (*)