Malang Raya (ANTARA) - Kementerian Badan Usaha Milik Negara (BUMN) menerapkan sejumlah langkah untuk memberikan ruang pengembangan sektor usaha mikro, kecil, dan menengah (UMKM) sehingga bisa terus terlibat dalam membangun perekonomian negara.
Staf Khusus III Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Arya Sinulingga di Kota Batu, Jawa Timur, Sabtu, menyatakan langkah pertama yang dilakukan adalah dengan menyelenggarakan pameran produk UMKM seperti yang bertajuk Karya Nyata Festival Volume 10 di Kota Batu, Jawa Timur.
"Sudah kesepuluh dan skalanya Jawa Timur, semua UMKM binaan BUMN di sini ada 18 itu dibawa ke sini," kata Arya.
Arya menuturkan acara tersebut dilakukan sebagai upaya lebih mengenalkan produk UMKM binaan perusahaan BUMN dari berbagai wilayah kabupaten/kota di Jawa Timur kepada masyarakat, termasuk kepada wisatawan.
"Pak Erick tidak ingin BUMN hanya di atas tetapi membumi dan mendukung kawan-kawan UMKM, supaya perekonomian di bawah bisa bergerak memberikan dukungan bagi BUMNnya," ucapnya.
Selain pameran, Arya juga menyebut Kementerian BUMN sudah mengeluarkan kurikulum untuk UMKM dengan tujuan mendetilkan kebutuhan bagi pelaku usaha di sektor tersebut.
"Kami sistem sehingga bisa diketahui kebutuhannya dan pakai aplikasi Naksir UMKM ini dibuat pelatihan di Indonesia, mulai Sumatera, Jawa, Nusa Tenggara, Kalimantan, Sulawesi, dan Papua," ujar dia.
Tak hanya itu, dia menuturkan bahwa kementerian tersebut juga sudah mendirikan Rumah BUMN di ratusan wilayah kabupaten/kota se-Indonesia.
"Di Jawa Timur kami sudah ada Rumah BUMN di 18 kabupaten/kota dari 38 daerah. Kalau total ada 250 kabupaten/kota se-Indonesia," katanya.
Sementara, Penjabat Wali Kota Batu Aries Agung Paewai mengapresiasi upaya Kementerian BUMN yang memilih wilayah pimpinannya sebagai tempat penyelenggaraan acara pameran Karya Nyata Festival Volume 10.
"Kami senang karena semakin banyak yang dilaksanakan di Kota Batu semakin banyak menarik masyarakat datang," ujarnya.
Sebab, kata dia, agenda semacam ini mampu memberikan dampak berkelanjutan bagi perputaran roda perekonomian dan produk UMKM Kota Batu ke tingkat internasional.
"Dari kementerian BUMN juga melihat di daerah-daerah potensi luar biasa, saya berharap penyelenggaraan di Kota Batu semakin banyak peminatnya dan masyarakat serta wisatawan bisa datang," katanya.
Kementerian BUMN terapkan sejumlah langkah kembangkan UMKM
Sabtu, 31 Agustus 2024 15:16 WIB
Sudah kesepuluh dan skalanya Jawa Timur, semua UMKM binaan BUMN di sini ada 18 itu dibawa