Surabaya (ANTARA) - Pemerintah Kota (Pemkot) Surabaya menyelenggarakan program Gerakan Pangan Murah (GPM) di wilayah Kecamatan Sukolilo, Surabaya, Jawa Timur sebagai upaya menjaga ketersediaan bahan pokok penting bagi masyarakat dengan harga terjangkau.
Kepala Dinas Ketahanan Pangan dan Pertanian (DKPP) Kota Surabaya Antiek Sugiharti dalam keterangannya di Surabaya, Kamis, mengatakan GPM merupakan kegiatan rutin yang diselenggarakan setiap bulan dan menyasar lokasi yang berbeda-beda.
"Hari ini warga bisa mendapatkan harga yang lebih murah. Sedangkan, berasnya masih wajar dan sama dengan daerah lain, kami lihat beras SPHP ada relaksasi harga sehingga antara beras premium dan medium batasnya sedikit kecil," kata Antiek.
Beberapa bahan pangan yang dijual diantaranya beras SPHP Rp56 ribu per lima kilogram, beras premium Rp69.500 per lima kilogram, gula pasir Rp17 ribu per kilogram, MinyaKita Rp16 ribu per liter.
Kemudian komoditas lainnya, seperti telur ayam Rp25.500 per kilogram, daging ayam Rp31.500 per ekor, bawang merah Rp5.000 per 250 gram, bawang putih Rp10.000 per 300 gram, cabai merah besar Rp5.000 per 170 gram, dan cabai rawit merah Rp5.000 per 100 gram.
"Ada pula sayuran hasil petani di sekitar sini, jadi langsung panen dan dijual. Kemudian daging dari RPH, dan UMKM yang ikut mendukung GPM dengan menjual aneka produk hasil usaha miliknya," ujarnya.
Antiek menyebut animo masyarakat yang datang berbelanja bahan pangan di GPM tak bisa dilepaskan dari peran kelurahan dan kecamatan dalam membagikan informasi acara tersebut.
"Sehingga dukungan mereka untuk menginformasikan lebih detail, dengan menghadirkan warganya lebih banyak menjadi kerja sama yang perlu kita tingkatkan dengan kelurahan dan kecamatan," ucap dia.
Sementara, seorang warga asal Kelurahan Keputih, Kecamatan Sukolilo bernama Iin Rohimah menyebut GPM memudahkannya mendapatkan pasokan bahan pangan dengan harga terjangkau.
"Telur di pasar mencapai Rp27.000 sampai Rp28.000, sedangkan di GPM, saya hanya mendapatkan harga Rp25.500," katanya
Kegiatan ini, lanjutnya sangat membantu masyarakat di sekitar kecamatan Sukolilo Kota Surabaya.
"Saya sedang membutuhkan bahan pangan, lalu di kecamatan ada acara ini. Kualitas bahan pangan di sini bagus-bagus," ujar dia.
Pemkot Surabaya gelar GPM jaga ketersediaan bahan pangan
Kamis, 11 Juli 2024 19:44 WIB
Hari ini warga bisa mendapatkan harga yang lebih murah. Sedangkan, berasnya masih wajar dan sama dengan daerah lain