Surabaya (ANTARA) - PT Pembangunan Daerah Jawa Timur atau Bank Jatim menyerahkan corporate social responsibility (CSR) berupa bantuan pembangunan taman kepada pengelola Rumah Sakit Umum Daerah dr Soedono, Madiun.
Direktur Utama Bak Jatim Busrul Iman dalam keterangannya di Surabaya, Sabtu, mengatakan pembangunan taman di RSUD dr Soedono bertujuan menyediakan tempat relaksasi bagi pasien dan meningkatkan kualitas oksigen.
"Taman ini dapat juga dimanfaatkan untuk ruang publik, para pengunjung maupun pasien bisa bersantai ataupun berteduh di sini, tidak perlu keluar area rumah sakit lagi," kata Busrul.
Sebab, kata dia penyembuhan pasien tidak sekadar bergantung pada pengobatan, namun harus ditunjang kenyamanan lingkungan.
"Kami sangat berharap dengan adanya taman di RSUD dr. Soedono ini bisa membantu memberikan ketenangan hati bagi para pasien sehingga mereka bisa cepat sembuh," ujarnya.
Sementara, Direktur RSUD dr Soedono Tauhid Islamy mengapresiasi keterlibatan Bank Jatim dalam pengembangan tata ruang di fasilitas kesehatan pimpinannya.
"Kami percaya kerja sama ini akan berdampak positif bagi pengembangan bisnis Bank Jatim dan juga peningkatan layanan kesehatan di RSUD dr. Soedono. Semoga hubungan yang telah baik ini dapat terus terjalin ke depannya," kata Tauhid.
Bank Jatim serahkan CSR pembangunan taman RSUD dr Soedono
Sabtu, 29 Juni 2024 17:34 WIB
Taman ini dapat juga dimanfaatkan untuk ruang publik, para pengunjung maupun pasien bisa bersantai ataupun berteduh di sini