Surabaya (ANTARA) - Pemerintah Provinsi Jawa Timur (Pemprov Jatim) menganugerahi Gubernur Jawa Barat (Jabar) Ridwan Kamil penghargaan "Jer Basuki Mawa Beya".
Gubernur Jatim Khofifah Indar Parawansa saat menyerahkan penghargaan menyebut Ridwan Kamil telah memberi contoh mendapatkan surga Allah dengan membangun masjid di berbagai daerah.
"Barang siapa yang membangun masjid kecil atau besar, maka Allah akan membangunkannya rumah di surga kelak," katanya di Bandung, Sabtu.
Ketua Umum Muslimat Nahdlatul Ulama itu mengungkapkan Gubernur Ridwan Kamil kerap menyumbangkan ide-ide desain arsitektur masjid karyanya.
Salah satu karya desain arsitekturnya ialah Masjid Raya Islamic Centre Jatim di Jalan Raya Dukuh Kupang Surabaya, yang diresmikan Gubernur Khofifah menjelang bulan Ramadhan lalu.
Atas kontribusinya yang luar biasa, Pemprov Jatim menganugerahkan penghargaan "Jer Basuki Mawa Beya" kategori emas atau tingkat tertinggi kepada Ridwan Kamil.
Mantan Menteri Sosial itu menambahkan bahwa selama ini Jatim belum memiliki masjid berskala provinsi atau biasa disebut dengan Masjid Raya.
"Dengan kata lain, Masjid Raya Islamic Centre adalah masjid berskala provinsi pertama di Jatim. Terima kasih atas jasa baiknya dan keikhlasannya yang telah memberikan dukungan 100 persen free demi terbangunnya Masjid Raya Islamic Centre Jatim," ucap Gubernur Khofifah.
Pemprov Jatim anugerahi Ridwan Kamil penghargaan "Jer Basuki Mawa Beya"
Sabtu, 13 Mei 2023 18:38 WIB
Ridwan Kamil telah memberi contoh mendapatkan surga Allah dengan membangun masjid di berbagai daerah