Jember, Jawa Timur (ANTARA) - Dinas Perindustrian dan Perdagangan (Disperindag) Jember, Jawa Timur memastikan stok bahan kebutuhan pokok di daerah tersebut, aman mampu penuhi kebutuhan masyarakat selama bulan Ramadhan 1444 Hijriah.
"Kami bersama Tim Pengendali Inflasi Daerah (TPID) sudah melakukan inspeksi mendadak ke sejumlah distributor dan alhamdulillah stok bahan pokok penting tersedia cukup," kata Kepala Disperindag Jember, Bambang Saputro di Jember, Rabu.
Ia mengatakan inspeksi mendadak yang dilakukan menyasar tiga titik yakni gudang PT. Rajawali Nusindo, gudang CV. Fajar Jaya dan gudang Bulog Jember dengan memantau ketersediaan beras, gula pasir, dan minyak goreng yang menjadi bahan pokok strategis masyarakat.
Di gudang PT. Rajawali Nusindo Jember didapatkan stok Minyakita sebanyak 620 karton dengan masing-masing karton berisi 12 liter dan secara global memiliki stok Minyakita sebanyak 18 ribu karton yang pengadaannya dilakukan secara bertahap, kemudian minyak premium / Camar sebanyak 10 ribu karton, serta gula pasir sebanyak 25 ton.
Sementara di gudang Fajar Jaya tersedia minyak goreng premium merk Sania dan Camar sebanyak 2.000 karton lebih dan di gudang Bulog Mangli masih tersedia 1,2 ton beras.
"Alhamdulillah stok bahan pokok penting untuk kebutuhan masyarakat selama Ramadhan 1444 Hijriah di Jember bisa kami pastikan aman," ujarnya.
Bambang juga mengimbau masyarakat tidak perlu membeli bahan pokok secara berlebihan karena stok bahan pokok di pasar tradisional dipastikan aman untuk memenuhi kebutuhan masyarakat.
"Disperindag Jember juga akan menggelar operasi pasar dan pasar murah selama Ramadhan untuk menjaga ketersediaan dan stabilitas harga bahan pokok, sehingga masyarakat bisa membeli dengan harga terjangkau," katanya.
Pantauan di Pasar Tanjung Jember, harga beras berkisar Rp9.200 untuk beras medium dan Rp12.300 untuk beras premium, sedangkan gula pasir masih stabil di kisaran Rp12.500 dan minyak goreng curah Rp14.500 per liter.