Surabaya (ANTARA) - PT Pertamina Patra Niaga Regional Jatimbalinus melalui Depot Pengisian Pesawat Udara (DPPU) Juanda menggelar penyuluhan kesehatan lanjut usia (lansia) di Desa Semampir, Sidoarjo, bekerja sama dengan pemerintah desa setempat.
Area Manager Comm, Rel & CSR PT Pertamina Patra Niaga, Regional Jatimbalinus, Deden Mochammad Idhani dalam siaran persnya di Surabaya, Jumat, mengatakan, kegiatan ini adalah bagian dari Tanggung Jawab Sosial dan Lingkungan (TJSL).
Ia menjelaskan, pelaksanaan program TJSL Pertamina sejalan dengan penerapan Environment, Social & Governance (ESG) dan Sustainability Development Goals (SDGs).
"Pertamina selalu berupaya seimbang dalam menjalankan bisnis perusahaan. Demi menjaga kesinambungan bisnis perusahaan, Pertamina juga berupaya mengembangkan program TJSL terutama di sekitar wilayah operasional perusahaan," kata Deden.
Melalui kegiatan penyuluhan ini, diharapkan dapat meningkatkan semangat para lansia di Desa Semampir untuk menjaga kesehatan, serta mampu melaksanakan pola hidup sehat dengan memperhatikan gizi seimbangnya.
Sementara itu, pelaksanaan kegiatan penyuluhan ini sekaligus dalam rangka memperingati momen Bulan K3 Nasional yang berlangsung tanggal 12 Januari sampai dengan 12 Februari 2023.
Kegiatan ini juga merupakan bagian dari agenda Pertamina meningkatkan taraf hidup masyarakat melalui program Pertamina Sehat, dan diikuti 69 peserta lansia.
Pertamina DPPU Juanda gelar penyuluhan kesehatan lansia
Jumat, 27 Januari 2023 23:17 WIB
Pertamina selalu berupaya seimbang dalam menjalankan bisnis perusahaan