Surabaya (ANTARA) - PT Bank Pembangunan Daerah Jawa Timur Tbk (Bank Jatim) yang memperingati HUT'nya ke-61 tahun, telah mencatatkan kinerja positif dalam kurun lima tahun terakhir.
Direktur Utama Bank Jatim, Busrul Iman, di Surabaya, Sabtu menyampaikan terima kasih yang sebesar besar-nya kepada seluruh insan Bank Jatim atau biasa disebut Jatimers, yang telah bekerja keras selama ini, sehingga di usia yang ke 61, kinerjanya terus tumbuh dan berkembang.
"Semoga ke depan Bank Jatim mampu mewujudkan impian untuk menjadi BPD nomor 1 di Indonesia, dan dengan tagline HUT kita bertema Sat Set Wat Wet, merupakan semangat untuk lebih responsif dan tanggap dalam menyongsong perubahan yang cepat pada era digital saat ini," katanya.
Busrul meminta, para insan jatimers harus berani bertransformasi untuk keluar dari zona nyaman, sehingga mampu menciptakan inovasi yang dapat menunjang kinerja secara keseluruhan.
Sementara dalam catatan kinerja lima tahun terakhir untuk aset, terus mengalami pertumbuhan, diawali pada tahun 2017, total aset mencapai 51,52 triliun, naik di tahun 2018 menjadi Rp62,69 triliun, kemudian tahun 2019 mencapai Rp76,72 triliun, lalu Rp83,62 (2020) dan Rp100,23 (2021).
Sedangkan Dana Pihak Ketiga (DPK), dari Rp39,84 triliun tahun 2017, naik menjadi Rp50,92 triliun pada 2018, dan Rp60,55 triliun (2019), dan Rp68,47 (2020) serta Rp83,20 triliun (2021).
Untuk laba bersih, dalam kurun yang sama juga terus mencatatkan pertumbuhan, diawali tahun 2017 yang mencapai Rp1,16 triliun, tumbuh menjadi Rp1,26 triliun (2018), dan Rp1,38 triliun (2019), serta Rp1,49 triliun pada 2020 dan mencapai Rp1,52 triliun pada tahun 2021.
"Kami akan terus berusaha memberikan pelayanan terbaik bagi masyarakat dalam memenuhi kebutuhan transaksi perbankan, dan Sat Set Wat Wet menjadi semboyan semangat kami untuk terus responsif dalam memberikan layanan, menciptakan inovasi, serta meningkatkan kinerja keuangan secara keseluruhan demi mewujudkan visi menjadi BPD nomor satu di Indonesia," kata Busrul.
HUT Ke-61
Sementara puncak HUT ke-61 dipusatkan di Airlangga Convention Center Kampus C Unair Surabaya, dan untuk pertama kalinya pascapandemi, Bank Jatim mengadakan kegiatan dengan melibatkan masyarakat.
Rangkaian diawali dengan pemberangkatan Runner dan Jalan Sehat yang diikuti keluarga besar Bank Jatim yang ada di daerah Surabaya dan sekitarnya.
Dalam kegiatan tersebut juga tercipta rekor MURI “Jalan Sehat Secara Serentak Oleh Karyawan Bank Daerah Terbanyak.
Sebelum pemberangkatan runner dan jalan sehat, Bank Jatim juga memberikan penghargaan kepada para UMKM binaan melalui ajang UMKM Awards.
UMKM Awards adalah sebuah seremonial tahunan yang diadakan sejak tahun 2016, sebagai bentuk apresiasi terhadap para pelaku UMKM binaan Bank Jatim yang telah menyediakan lapangan pekerjaan baru serta membantu meningkatkan kesejahteraan masyarakat dan lingkungan sekitarnya.
UMKM Award merupakan program yang selaras dengan tujuan JATIM SEJAHTERA, yang termasuk di dalam program unggulan Nawa Bhakti Satya dari Gubernur Jawa Timur.
Hadir langsung dalam kegiatan tersebut Gubernur Jawa Timur, Khofifah Indar Parawansa beserta jajaran manajemen, bersamaan peluncuran Jconnect Remittance yang secara pararel juga dilakukan di Negara Malaysia.(*)
Peringati HUT ke-61, Bank Jatim catatkan kinerja positif dalam kurun lima tahun terakhir
Sabtu, 20 Agustus 2022 22:11 WIB
"Sat Set Wat Wet" menjadi semboyan semangat kami untuk terus responsif dalam memberikan layanan.