Surabaya (ANTARA) - Menteri BUMN Rini Soemarno menyampaikan, sinergi BUMN akan terus dibangun ke depannya dengan tujuan untuk memberikan nilai tambah bagi ekonomi nasional, serta membangun kekompakan antardireksi dalam membangun negara.
”Makanya para dirut harus kompak. Secara berkala kami berkumpul, ada perkumpulan untuk para dirut, biar makin kompak. Biasanya kami nyanyi lagu bersama," kata Rini, saat menghadiri Rapat Kerja Daerah (Rakerda) dan Pendidikan-Pelatihan Daerah (Diklatda) Himpunan Pengusaha Muda Indonesia (HIPMI) Jatim di Surabaya, Selasa.
Ia mencontohkan, upaya nyata dari aksi sinergi BUMN adalah mulai dari pembangunan infrastruktur hingga beragam program sosial.
Dalam kesempatan itu, Rini memaparkan kinerja BUMN mulai aset yang melonjak menjadi Rp8.092 triliun pada 2018, hingga kenaikan belanja modal BUMN pada 2018 sebesar 54,60 persen menjadi Rp487 triliun yang turut menggerakkan perekonomian masyarakat melalui proyek-proyek yang dikerjakan.
"Indonesia melalui BUMN juga berhasil mengambil alih 51 persen saham Freeport tanpa dana APBN," katanya.
Sementara itu, Ketua Umum HIPMI Jatim Mufti Anam mengatakan kehadiran jajaran BUMN ikut memompa semangat para pengusaha muda di Jatim.
"Tentu ini momen berharga. Tadi Bu Rini juga sampaikan soal bagaimana upaya membangun budaya inovasi di tubuh BUMN, kinerja ala BUMN, sehingga ratusan pengusaha muda yang menjadi peserta bisa mendapatkan pandangan yang berharga agar bisa diterapkan di sektor usahanya masing-masing," katanya.
Sementara itu, usai menyampaikan paparan, Rini juga mengajak jajaran direksi dan pejabat BUMN untuk maju ke atas panggung, seperti Sekretaris Kementerian BUMN Imam Apriyanto Putro, Deputi Menteri BUMN Wahyu Kuncoro serta Dirut BNI Achmad Baiquni.
Selain itu, juga hadir Wadirut Bank Mandiri Sulaiman Arif Arianto, Dirut PTPN XII M Cholidi, dan Direktur Keuangan Petrokimia Gresik Dwi Ary Purnomo, Dirut Waskita Karya Ngurah Putra, Dirut PT Angkasa Pura I Faiq Fahmi, Komisaris Petrokimia Gresik Yoke C. Katon, dan Dirut PTPN X Dwi Satriyo Annurogo.
Para dirut tersebut mengenakan jaket HIPMI bertuliskan "We are The Future" dan menyanyikan jingle berjudul "Sinergi BUMN". (*)