Sampang (Antaranews Jatim) - Hujan deras yang mengguyur Sampang, Jawa Timur, sejak pagi hingga sore hari, menyebabkan Sungai Ketapang meluap dan saat ini luapan air sungai tersebut mulai menggenangi perkampungan warga.
"Ada 11 rumah warga di Dusun Kenanga, Desa Ketapang Barat, Kecamatan Ketapang, yang tergenang banjir akibat lupangan sungai," kata warga setempat Hendra per telepon, Rabu malam.
Kejadian itu menyebabkan sebagian warga terpaksa mengungsi ke tempat yang lebih aman, karena takut banjir semakin tinggi.
"Kami takut dan panik, makanya malam ini semua warga yang rumahnya mulai tergenang banjir luapan Sungai Ketapang mengungsi," kata Hendra.
Ayah satu orang anak menuturkan, saat ini genangan banjir luapan Sungai Ketapang di halaman rumah warga sudah mencapai ketinggian sekitar 70 cm.
Menurut warga, banjir kali ini merupakan pertama kali terjadi di Desa Ketapang. Selain menggenangi belasan rumah warga, banjir akibat luapan Sungai Ketapang ini juga membuat beberapa hewan ternak warga diungsikan.
Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Pemkab Sampang Anang Djoenaidi menyatakan, instansinya telah menerjunkan Tim Reaksi Cepat (TRC) ke lokasi.
"Anggota kami telah diterjunkan ke lokasi banjir, guna memantau perkembangan terkini di sana. Kami juga telah berkoordinasi dengan pihak kecamatan terkait hal ini," kata Anang.
Berdasarkan catatan Antara, banjir akibat lupangan Sungai Ketapang ini merupakan kali pertama terjadi, sebab sebelumnya di daerah ini tidak pernah terjadi banjir. (*)