Bondowoso (Antara Jatim) - Kelas Inspirasi Kabupaten Bondowoso 2016 dilaksanakan di kawasan pegunungan dengan harapan bisa sambil mengenalkan potensi wisata daerah itu kepada relawan dari luar daerah.
"Kelas Inspirasi (KI) tahun ini diadakan di Sempol. Kita tahu bahwa di Sempol dan sekitarnya banyak potensi wisata yang belum tergali. Lewat KI ini mudah-mudahan semakin banyak yang mengenal potensi di sana," kata salah satu panitia relawan KI 2016 Rizky Triandina Putri ketika dihubungi di Bondowoso, Jawa Timur, Rabu.
KI merupakan salah satu bentuk dari kegiatan "Gerakan Indonesia Mengajar" yang digagas oleh Anies Baswedan, kini Menteri Pendidikan dan Kebudayaan.
KI adalah kegiatan yang mewadahi profesional dari berbagai sektor untuk ikut serta berkontribusi pada misi perbaikan pendidikan di Indonesia. para profesional pengajar diharuskan cuti satu hari untuk mengunjungi dan mengajar SD, yaitu pada Hari Inspirasi.
Rizky Triandina menjelaskan bahwa saat ini panitia sudah memilih 17 profesional dari berbagai profesi, 12 fotografer dan videografer untuk berbagi pengalaman dan semangat mereka dengan anak-anak Bondowoso yang tinggal di lereng Kawah Ijen tersebut.
"Untuk tahun ini relawan pengajar yang mendaftar cukup banyak, sekitar 56 orang. Karena itu kami seleksi dengan poin tertinggi pada profesi yang unik dan menantang. Ada CEO perusahaan, arsitek, dokter, ahli gizi, dosen dan lainnya," kata mahasiswa psikologi Universitas Negeri Malang ini.
Untuk yang berprofesi dosen ini ada yang dari Universitas Jember, Universita Islam Negeri Malang, Universitas Muhammadiyah Yogyakarta, Surabaya dan lainnya. Para profesional ini rela mengambil cuti untuk mengajar anak-anak di sekolah dasar.
KI Bondowoso 2016 akan dilaksanakan pada 12 Maret. Karena lokasinya yang berada di pegunungan, maka relawan pengajar akan menginap dua malam di daerah berhawa sejuk itu. Mereka harus datang 11 Maret dan baru pulang pada 13 Maret.
Karena itu, menurut dia, tantangan untuk KI kali ini di Bondowoso lebih berat. Kalau biasanya relawan mengajar hanya cuti satu hari, kali ini justru memerlukan waktu tiga hari, bahkan lebih untuk mereka yang tinggal di luar Bondowoso.
Sebanyak 34 relawan terpilih itu akan mengajar di Sekolah Dasar Negeri 1 Sempol, SDN 2 Sempol dan SDN 2 Kalianyar. Karena banyaknya relawan, maka panitia manambah satu sekolah, yakni SDN 1 Jampit, semuanya di Kecamatan Sempol. (*)
Kelas Inspirasi Bondowoso Kenalkan Potensi Wisata
Rabu, 24 Februari 2016 8:34 WIB
Untuk tahun ini relawan pengajar yang mendaftar cukup banyak, sekitar 56 orang. Karena itu kami seleksi dengan poin tertinggi pada profesi yang unik dan menantang.