Bangkalan (Antara Jatim) - Gedung sekolah di Kabupaten Bangkalan, Madura, Jawa Timur, mendapatkan anggaran perbaikan pada APBD 2015, sehingga pada akhir tahun tidak ada lagi sekolah rusak, kata Kabid Saranan dan Prasarana Dinas Pendidikan (Disdik) setempat, Ahmad Mustaqim. "Saat ini, kami sudah menerima petunjuk pelaksanaan dan pertunjuk teknis tentang perbaikan gedung yang rusak itu, sehingga semua sekolah rusak yang ada di Bangkalan ini pasti diperbaiki," kata Ahmad Mustaqim di Bangkalan, Rabu. Ia mengemukakan hal ini, menanggapi ada protes dari sejumlah guru dan kepala sekolah yang mengeluhkan hingga kini belum diperbaiki oleh Dinas Pendidikan (Disdik) Bangkalan. Salah satu lembaga pendidikan yang dilaporkan rusak dan perlu perbaikan dalam waktu dekat adalah SMP Negeri 2 Galis, Bangkalan. Di sekolah ini, ada 3 gedung yang rusak dan berpotensi ambruk seperti di SMP Negeri 1 Sampang yang terjadi pada akhir 2014 lalu. Ketiga gedung sekolah rusak itu masing gedung keterampilan siswa, gedung laboratorium IPS, dan ruang kepala sekolah. Tiga gedung sekolah itu sebenarnya baru selesai dibangun pada 2010. Namun karena kualitas bangunan yang digunakan sangat jelek, maka kini sudah banyak yang rusak. Kayu yang digunakan untuk pembangunan gedung itu juga berkualitas rendah, sehingga mudah dimakan rayap. "Musim hujan dan angin seperti sekarang ini, kami memilih untuk keluar ruangan, karena kondisi bangunan sudah miring seperti ini," ungkap Kepala Tata Usaha SMP Negeri 2 Galis, Arif.(*)
Berita Terkait
Disdik Bangkalan prioritaskan perbaikan sekolah korban bencana
8 Februari 2025 10:39
Disdik Bangkalan gandeng Kejari cegah korupsi pembangunan sekolah
21 Juli 2025 23:11
Disdik Bangkalan latih ratusan guru teknik pembelajaran AI
26 September 2024 17:48
Disdik Bangkalan perkenalkan pola pembelajaran inovatif
11 September 2024 15:38
Disdik Bangkalan ajukan 250 calon kepsek untuk isi kekosongan
12 Desember 2023 22:12
Ratusan lembaga pendidikan Bangkalan alami kekosongan kepala sekolah
7 Agustus 2023 16:40
Disdikbud Bangkalan instruksikan SD-SMP gelar Pondok Ramadhan
20 April 2022 22:16
Disdik Kabupaten Malang Data Jumlah Sekolah Rusak
19 April 2012 10:27
