Tulungagung (Antara Jatim) - Dinas Perhubungan, Komunikasi, dan Informatika Kabupaten Tulungagung, Jawa Timur, mendapat tambahan dua armada bus sekolah untuk melengkapi empat armada sejenis yang telah dioperasikan sejak 2013. "Dua armada ini, satu hasil pengadaan menggunakan dana APBD 2014 dan satu lagi bantuan dari pusat," kata Kepala Dishubkominfo Tulungagung Maryani, Jumat. Dengan penambahan itu, berarti jumlah armada bus sekolah yang disediakan untuk melayani rutinitas pulang-pergi siswa dari rumah ke sekolah ataupun sebaliknya, kini tersedia enam unit. Namun dari dua bus sekolah baru tersebut, lanjut Maryani, sementara baru satu yang sudah bisa dioperasionalkan bersama empat armada lainnya yang lebih dulu tersedia. "Yang bantuan dari pemerintah pusat belum lengkap persyaratan adminitrasinya, jadi belum bisa digunakan," ujarnya. Sementara, satu unit bus armada baru telah digunakan untuk melayani aktivitas pulang-pergi siswa di jalur Tulungagung-Kalidawir. Sebelumnya, empat bus sekolah melayani empat trayek berbeda, yaitu Tulungagung-Kalidawir, Tulungagung-Ngunut, Tulungagung-Gondang dan Tulungagung-Ngantru. Dari keempat trayek tersebut, dua di antaranya (Tulungagung-Kalidawir dan Tulungagung-ngantru) menjadi jalur paling padat. "Jumlah penumpangnya selalu overload," terangnya. Maryani mengatakan, meskipun mendapat tambahan armada bus, namun pihaknya tidak akan menambah lagi trayek baru. Hal ini dikarenakan masih ada MPU yang beroperasi di beberapa jalur. Rencananya, papar Maryani, dua armada baru tersebut akan diperbantukan di beberapa jalur/trayek padat di atas. "Yang jalur lain biar diangkut menggunakan MPU yang tersedia," ujarnya. (*)
Berita Terkait
Dishub Tulungagung upayakan tambahan anggaran operasional bus sekolah
13 Februari 2025 21:30
Dishub Tulungagung pastikan operasional bus
30 September 2023 12:50
Bupati Maryoto pastikan program bus sekolah gratis berlanjut
7 September 2023 02:55
Pendidikan antikorupsi segera masuk kurikulum sekolah di Tulungagung
18 September 2019 22:46
Dirjen Perhubungan Darat Pertimbangkan Permintaan Bus Sekolah
29 Oktober 2014 18:33
Anggota DPRD Jatim salurkan bantuan biaya pendidikan
30 Desember 2025 20:47
Dindik Jatim pastikan kesiapan sekolah-siswa hadapi SNBP 2026
29 Desember 2025 14:12
Syaiful Ma'arif terpilih pimpin IKA FH Unair periode 2025-2030
28 Desember 2025 20:25
