Oleh Syaiful Hakim Jakarta (Antara) - Panglima TNI Jenderal TNI Moeldoko telah mengajukan tiga nama calon Kepala Staf TNI Angkatan Darat (KSAD) kepada Presiden Susilo Bambang Yudhoyono untuk menggantikan KSAD Jenderal TNI Budiman yang akan memasuki masa pensiun pada September 2014. "Panglima TNI sendiri telah mengajukan tiga orang calon KSAD kepada Presiden SBY, yang kemudian akan dipilih. Setelah itu, Presiden akan menerbitkan Keputusan Presiden soal penggantian KSAD yang baru," kata Kepala Pusat Penerangan (Kapuspen) Mabes TNI Mayjen TNI Fuad M Basya, saat dikonfirmasi, di Jakarta, Senin malam. Pengajuan tiga nama calon kuat KSAD itu dilakukan pada Senin (21/7) siang ketika Panglima TNI dipanggil oleh Presiden SBY. Disinggung soal nama calon KSAD yang diusulkan, yaitu Panglima Komando Cadangan Strategis Angkatan Darat (Pangkostrad) Letjen TNI Gatot Nurmantyo, Wakil KSAD Letjen TNI M Munir dan Sekretaris Jenderal Dewan Ketahanan Nasional Letjen TNI Waris. "Jenderal bintang tiga tersebut merupakan nama-nama terbaik yang dipilih oleh Panglima TNI. Namun, calon kuat untuk menggantikan KSAD Jenderal Budiman diserahkan sepenuhnya kepada Presiden SBY," katanya. Fuad mengatakan belum mengetahui kapan pastinya Budiman akan dinonaktifkan. "Kalau surat presiden sudah keluar satu hari setelah itu langsung dilantik. Dan akan diadakan serah terima jabatan," ujarnya. Menurut dia, tidak ada unsur politik dalam pergantian KSAD Jenderal TNI Budiman itu menjelang pengumuman rekapitulasi suara Pilpres oleh KPU karena memang dua bulan lagi Jenderal Budiman akan memasuki masa pensiun. (*)
Berita Terkait
Satgas Kuala dipimpin Wakil Panglima TNI
5 Januari 2026 11:18
Soal pengibaran bendera GAM, Panglima TNI: Saya akan tindak tegas
29 Desember 2025 14:24
TNI tambah 15 batalyon percepat bangun jembatan dan hunian di Sumatera
29 Desember 2025 12:11
Panglima pastikan 162 Starlink sudah terpasang di lokasi bencana
15 Desember 2025 22:00
Bahas stabilitas pertahanan, DPR rapat tertutup dengan Menhan dan TNI
24 November 2025 14:15
Wakil Panglima TNI tinjau pembangunan Yonif TP dan KDKMP di Lamongan
17 November 2025 19:59
Prabowo serahkan kunci pesawat angkut A400M ke Panglima TNI
3 November 2025 11:19
TNI evaluasi acara HUT pasca 2 prajurit meninggal dunia
7 Oktober 2025 16:38
