Persebaya Takluk 1-2 di Kandang Persipura
Selasa, 15 April 2014 20:12 WIB
Jayapura (Antara Jatim) - Persebaya gagal membawa pulang poin setelah takluk 1-2 dari tuan rumah Persipura Jayapura pada pertandingan lanjutan Indonesia Super League di Stadion Mandala, Kota Jayapura, Papua, Selasa sore.
Tuan rumah Persipura berhasil meruntuhkan mental pemain lawan berkat gol cepat striker mungil Lukas 'Lukman' Mandowen yang memanfaatkan umpan silang Titus Bonai, yang sebelumnya mendapat bola jarak jauh dari Rony Beroperai.
Lukas yang dikawal dua pemain belakang Persebaya, salah satunya Ricardo Salampessy mantan pemain bertahan Persipura di musim lalu itu tidak bisa mengawal dengan baik.
Umpan matang Titus Bonai disundul oleh Lukas dan langsung menghujam ke gawang Persebaya yang dikawal mantan kiper Sriwijaya FC, Ferry Rotinsulu. Persipura 1, Persebaya 0.
Persebaya yang baru promosi dari Divisi Utama bersama Perseru Serui pada musim ini, langsung begerak cepat untuk membalas gol cepat Lukas lewat gol Emanuel Kenmogne pada menit 11. Skor 1-1 ini bertahan hingga turun minum.
Pada babak kedua, Persipura yang tidak diperkuat tiga pemain lokal dan pemain asing itu rupanya kesulitan untuk mengembangkan permainan. Apa lagi tim kebanggaan warga Kota Jayapura dan Papua itu baru pulang dari Maladewa dalam pertandingan Piala AFC Grup E.
Namun, pada menit 76 mantan pemain Persidafon Dafonsoro pada musim lalu Izaac Wanggai berhasil membuat tim Mutiara Hitam unggul 2-1. Gol ini terbilang cukup indah. Izaac mencetak gol lewat kaki kiri bagian dalam setelah memanfaatkan umpan datar Kapten tim Boaz TE Salossa.
Hingga peluit panjang dibunyikan, kedua tim tidak lagi menciptakan gol. Persipura Jayapura unggul 2-1 atas tamunya Persebaya Surabaya. (*)