Dua Pelajar Kediri Ikuti UN SMP di Rumah Sakit
Senin, 22 April 2013 12:19 WIB
Kediri (Antara Jatim) - Dua orang pelajar tingkat sekolah menengah pertama (SMP) di Kota Kediri, Jawa Timur, mengikuti ujian nasional (UN) 2013 di Rumah Sakit Bhayangkara, Kediri, karena sakit setelah mengalami kecelakaan lalu lintas.
"Dua-duanya mengalami kecelakaan lalu lintas dan masih menjalani perawatan. Untuk ujian, ada yang mengamankan dua anggota polisi," kata Kepala RS Bhayangkara Kediri AKBP Prima Heru Yulihartono di Kediri, Senin.
Ia mengatakan, dua pelajar yang mengikuti ujian itu adalah Abimanyu dari SMP Pawyatan Daha Kediri serta Riski Fajar, pelajar dari MTsN Kota Kediri. Mereka menjalani ujian di satu ruangan khusus yang sudah disiapkan petugas.
Untuk persiapan mereka ujian, AKBP Prima mengatakan dari rumah sakit menyediakan fasilitas khusus di antaranya penerangan lampu untuk belajar, serta beberapa fasiltias lain sehingga diharapkan mereka bisa mengerjakan dengan baik.
Dua pelajar itu mengikuti ujian dengan baik dengan pengawalan guru pengawas. Walaupun di satu ruangan, tempat tidur untuk istirahat mereka ditutup dengan menggunakan tirai agar mereka bisa konsentrasi.
UN tingkat SMP ini akan digelar selama empat hari, mulai Senin (22/4) sampai Kamis (25/4) mendatang. Hari pertama ujian, yaitu Bahasa Indonesia. Di Kediri, jumlah peserta ujian mencapai 5513 peserta dengan 30 lembaga sekolah penyelenggara dari 36 sekolah tingkat SMP atau yang sederajat. (*)