Kediri (Antara Jatim) - Forum Musyawarah Pondok Pesantren (FMPP) se-Jawa Madura menggelar "bahtsul masail" di Pondok Pesantren Lirboyo, Kediri, Jawa Timur, Kamis (16/4). Salah satu yang dibahas dalam forum itu adalah adanya kelompok ISIS. Forum sepakat menolak adanya ISIS, sebab dinilai sebagai kelompok Islam, yang dalam aspek agendanya menyimpang dari aswaja (Ahlussunnah wal Jamaah) terutama dalam akidah, di antaranya dengan doktrin kelompok yang tidak sepaham halal dibunuh, disakiti, dan hartanya boleh dirampas. FOTO Asmaul Chusna/15/Chan.