Malang Raya (ANTARA) - Ketua Komisi E DPRD Provinsi Jawa Timur Sri Untari Bisowarno mengungkapkan bahwa persiapan pelaksanaan Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) IX Jatim 2025 sudah mencapai 90 persen.
Untari dalam rapat koordinasi (rakor) bersama tiga pemerintah daerah se-Malang Raya, Kantor Bakorwill III Malang, di Kota Malang, Jumat, mengatakan telah mendapatkan gambaran progres mengenai anggaran, lokasi pertandingan, dan pembinaan atlet dari ketiga perwakilan pemerintah daerah.
"Persiapan tinggal sedikit yang perlu dikoordinasikan, terutama untuk beberapa cabang olahraga. Tiga daerah juga sudah menyampaikan penganggarannya, dan tinggal menunggu rincian dari KONI," kata Untari.
Sebagai informasi Porprov IX Jawa Timur diselenggarakan di Kota Malang, Kota Batu, dan Kabupaten Malang, pada 28 Juni hingga 5 Juli 2025.
Sementara itu, anggota Komisi E DPRD Jawa Timur Hikmah Bafaqih mengatakan pemerintah provinsi telah menyiapkan anggaran tambahan untuk menyukseskan pelaksanaan porprov yang diselenggarakan di Kota Malang, Kabupaten Malang, dan Kota Batu.
"Dari provinsi telah disiapkan dana sebesar Rp20 miliar, ditambah dengan anggaran dari tiga daerah tuan rumah. Kami sangat mengapresiasi semua pihak yang berkomitmen penuh menjadi tuan rumah yang baik," kata dia.
Hikmah berharap porprov tidak sekadar ajang kompetisi bidang olahraga saja, tetapi turut menjadi momentum kebangkitan nasionalisme serta peningkatan ekonomi daerah.
"Kami berharap porprov memicu semangat membangun nasionalisme dan mendorong pertumbuhan ekonomi, terutama UMKM, sektor perhotelan, serta pariwisata," ujarnya.
Di tempat yang sama Ketua KONI Jatim Muhammad Nabil menyampaikan dalam waktu dekat pihaknya akan menggelar Pra-Porprov untuk empat cabang olahraga, yakni sepak bola, futsal, catur, dan bola basket.
"Koordinasi terus kami lakukan dengan tiga daerah tuan rumah. Kami optimistis Porprov IX akan berjalan sukses," kata Nabil.