Surabaya - Kabupaten Bondowoso meraih nilai ujian nasional terbaik untuk peringkat siswa SMP/MTs/SMPT se-Jatim, sedangkan Kabupaten Sumenep meraih nilai terbaik untuk peringkat sekolah se-Jatim. "Kami bangga, tahun ini, kualitas siswa dan sekolah di Jatim sudah merata, seperti Bondowoso, Sumenep, Sidoarjo, Lamongan, Jombang, Tulungagung, dan sebagainya, bahkan Bondowoso dan Sumenep," kata Kepala Dinas Pendidikan Jatim Dr Harun di Surabaya, Jumat. Di Jatim, katanya, 886 dari 546.503 siswa peserta UN 2012 untuk SMP/MTs/SMP Terbuka atau 0,16 persen dinyatakan tidak lulus, sehingga persentase kelulusan siswa SMP/MTs/SMPT dari 38 kabupaten/kota di Jatim mencapai 99,84 atau 545.617 siswa. "Angka itu terbilang naik dibandingkan dengan tahun sebelumnya, karena tahun 2011 tercatat 0,21 persen yang tidak lulus dan tahun 2010 ada 0,28 persen. Semua itu karena kerja keras semua unsur pendidikan di Jatim," katanya. Menurut dia, Kabupaten Bondowoso menempatkan peraih peringkat pertama untuk UN terbaik tingkat SMP dan MTs, yakni Anggi Indah Safitri dari SMPN 1 Bondowoso untuk peringkat pertama UN SMP dan Mochamad Adnan Hakiki dari MTsN 2 Bondowoso untuk peringkat pertama UN MTs. Bahkan, untuk SMP Terbuka pun, Kabupaten menempati peringkat ketiga yakni Mohammad Rusdi (SMP Terbuka Bondowoso/38,50). Data selengkapnya, untuk SMP, peringkat UN terbaik: 1. Anggi Indah Safitri dari SMPN 1 Bondowoso dengan nilai 39,80, 2. Audi Wira Pradhana (SMPN 26 Surabaya dengan nilai 39,60), 3. Maria Pradnya Paramita (SMPN 1 Mojokerto/39,60), 4.M Dzakiansyah Bagus Pratama (SMPN 1 Gresik/39,60), 5. Ulfiana Ihda Afifa (SMPN 1 Kauman Tulungagung/39,60). 6. Septian Bimantara Putra (SMPN 1 Bondowoso/39,60). 7. Intan Agustina Kurniawati (SMPN 1 Bandung, Tulungagung/39,55) 8. Gilda Hartecia (SMPN 1 Surabaya/39,40), 9. Muhammad Hilmi Sihabbudin (SMPN 4 Surabaya/39,40), 10. Nala Astari Pramesti (SMPN 20 Surabaya/39,40). Untuk MTs, peringkat UN terbaik: 1. Mochamad Adnan Hakiki (MTsN 2 Bondowoso/39,60), 2. Satrio Dermawan MTsN Sidoarjo/39,55), 3. Abdur Rachman (MTsN Sidoarjo/39,55), 4. Yahya (MTs Al-Khoziny Sidoarjo/39,55). 5. Imam Hartoyo (MTs Al-Arrir, Krian, Sidoarjo/39,35), 6. Nuzulla Nur Farida (MTsN Mojosari, Mojokerto/39,35), 7. Siti Khoiriyah (MTsN Mojosari, Mojokerto/39,35), 8. Amirotul Asliyah (MTsN 1 Rejoso, Peterongan, Jombang/39,35), 9. Dwi Wahyu Rizkiyanti (MTsN 1 Rejoso, Peterongan, Jombang/39,35), 10. Hamimol Fatin (MTsN 1 Rejoso, Peterongan, Jombang/39,35). Untuk SMP Terbuka (SMPT): 1. M Abdullah Faqih (SMPN Terbuka 12 Surabaya/38,65), 2. Rusmiyati (SMP Terbuka Pragaan Sumenep/38,55), 3. Mohammad Rusdi (SMP Terbuka Bondowoso/38,50), 4. Deden Arianto (SMP Terbuka Taman Sidoarjo/38,40), 5. Nanda Choirul Ummami (SMP Terbuka 25 Surabaya/38,35). PERINGKAT SEKOLAH - SMP 1. SMPI Tarbiyatus Shibyan Sumenep, 2. SMP Negeri 1 Lamongan, 3. SMP Rodlotus Sholihin Lamongan. PERINGKAT SEKOLAH - MTS 1. MTs Darul Musyawirin Sumenep, 2. MTS Nurur Rahman Sumenep, 3. MTS Nurul Islam Sumenep. PERINGKAT SEKOLAH -- SMPT TERBUKA 1. SMP Terbuka Pragaan Sumenep, 2. SMP Terbuka 11 Surabaya, 3. SMP Terbuka Asembagus Situbondo. (*)
Berita Terkait
Pemkot Madiun ajak pemuda berkontribusi positif dan jauhi anarkis
24 November 2025 17:59
Prabowo blusukan ke kelas, amati pembelajaran dengan smartboard
17 November 2025 12:28
SMPM 2 Surabaya gelar upacara Hari Pahlawan di Hotel Majapahit
10 November 2025 09:18
Anggota DPR kecam keluarga murid aniaya guru SMP di Trenggalek
4 November 2025 11:50
Ruang kelas SMP 1 Pasundan Bandung ambruk, enam siswa terluka
3 November 2025 15:34
Pelindo tutup rangkaian kegiatan mengajar di SMP Hang Tuah 4 Surabaya
25 Oktober 2025 21:19
Bupati Situbondo awasi langsung dana rehab sekolah SD/SMP Rp54 miliar
24 Oktober 2025 14:50
Siswa SD/SMP Situbondo wajib kenakan busana Muslim sambut HSN
20 Oktober 2025 10:43
