Jakarta (ANTARA) - Pemerintah menyerap dana Rp8 triliun dari lelang tujuh seri Surat Berharga Syariah Negara (SBSN) pada 27 Agustus 2024.
Dalam keterangan resmi yang diterima di Jakarta, Selasa, Direktorat Jenderal Pengelolaan Pembiayaan dan Risiko (DJPPR) Kementerian Keuangan (Kemenkeu) mengungkapkan total penawaran masuk pada lelang kali ini tercatat sebesar Rp23,89 triliun.
Melalui sistem lelang Bank Indonesia (BI), Pemerintah melelang seri SPNS03032025 (pembukaan kembali), SPNS29052025 (pembukaan kembali), PBS032 (pembukaan kembali), PBS030 (pembukaan kembali), PBSG001 (pembukaan kembali), PBS004 (pembukaan kembali), dan PBS038 (pembukaan kembali).
Pada lelang hari ini, serapan tertinggi berasal dari seri PBS030 yang dimenangkan sebesar Rp3,65 triliun. Seri ini menerima penawaran masuk sebesar Rp4,69 triliun dengan imbal hasil (yield) rata-rata tertimbang yang dimenangkan sebesar 6,54359 persen.
Kemudian, dari seri PBS032, Pemerintah memenangkan dana sebesar Rp1,7 triliun dari penawaran masuk Rp5,84 triliun. Imbal hasil rata-rata tertimbang yang dimenangkan seri ini yaitu sebesar 6,56279 persen.
Dari seri PBS038, Pemerintah menyerap dana senilai Rp1,5 triliun dari penawaran masuk Rp4,22 triliun, dengan imbal hasil rata-rata tertimbang yang dimenangkan sebesar 6,97713 persen.
Berikutnya, Pemerintah memenangkan nominal sebesar Rp850 miliar dari seri PBSG001. Seri ini tercatat menerima penawaran masuk sebesar Rp2,94 triliun dengan imbal hasil rata-rata tertimbang yang dimenangkan 6,52184 persen.
Adapun dari ketiga seri lainnya, yakni SPNS03032025, SPNS29052025, dan PBS004, Pemerintah menyerap dana Rp100 miliar untuk tiap-tiap seri.
Seri SPNS03032025 menerima penawaran masuk sebesar Rp2,03 triliun dengan imbal hasil rata-rata tertimbang yang dimenangkan 6,32000 persen.
Seri SPNS29052025 menerima penawaran masuk Rp3,25 triliun dengan imbal hasil rata-rata tertimbang yang dimenangkan 6,45000 persen.
Sedangkan dari seri PBS004, penawaran masuk yang tercatat sebesar Rp912 miliar dengan imbal hasil rata-rata tertimbang yang dimenangkan 6,78486 persen.
Pemerintah serap Rp8 triliun dari lelang tujuh seri SBSN
Selasa, 27 Agustus 2024 17:31 WIB