Surabaya (ANTARA) - Ketua Umun Partai Solidaritas Indonesia (PSI) Kaesang Pangarep menyerahkan surat tugas kepada Ketua Projo Jawa Timur Bayu Airlangga sebagai Bakal Calon Wali Kota Surabaya di Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) 2024.
"Penyerahan surat tugas kepada Mas Bayu ini spesial, karena diberikan langsung Mas Kaesang," kata Pelaksana Tugas (Plt) Ketua DPD PSI Kota Surabaya Shobikhin, dalam keterangannya di Surabaya, Selasa.
Surat tugas untuk Bayu Airlangga itu bernomor 109/TUGAS/DESKPILKADA/2024.
Dia menyebut bahwa surat tugas itu sebagai acuan kepada Bayu Airlangga agar secepatnya turun ke masyarakat dan menggalang dukungan menyongsong Pilkada 2024.
"Supaya bergerak lebih masif ke warga Surabaya," ucapnya.
Sementara itu, Bayu Airlangga menyatakan akan langsung melaksanakan mandat terjun ke masyarakat, setelah menerima surat tugas dari PSI.
"Terima kasih kepada Mas Ketum Kaesang yang memberikan surat tugas kepada saya dan teman-teman PSI Surabaya. Saya akan terus bergerak masif ke bawah," kata kader Partai Golkar Jawa Timur ini.
Bayu menyatakan sudah ada beberapa partai politik lain di Surabaya yang ingin menyerahkan surat tugas tersebut.
"Sudah ada beberapa partai, tapi ditunggu saja resminya," ujar dia.
Selain Bayu, PSI juga telah menyerahkan surat tugas bernomor 110/TUGAS/DESKPILKADA/2024 kepada petahana Wali Kota Surabaya Eri Cahyadi, di kantor DPD PSI setempat, Jumat (28/6).
Surat tersebut ditandatangani oleh Ketua DPP PSI Andy Budiman dan Sekretaris Agus Mulyono Herlambang.
PSI serahkan surat tugas kepada Bayu Airlngga
Selasa, 2 Juli 2024 18:33 WIB
Penyerahan surat tugas kepada Mas Bayu spesial karena diberikan langsung Mas Kaesang