Inovasi aplikasi Sikepo ini dibuat oleh pemerintah daerah setempat selain untuk memantau harga bahan pokok seluruh pasar tradisional yang tersebar di 17 kecamatan, juga memberikan kemudahan bagi masyarakat ketika ingin membeli kebutuhan sehari-hari.
"Jadi masyarakat bisa melihat langsung perbandingan harga kebutuhan pokok melalui aplikasi Sikepo (https://sikepo.situbondokab.
Baca juga: Selama MT1, penyaluran pupuk subsidi di Situbondo capai 24 persen
Ia menjelaskan bahwa melalui aplikasi Sikepo ini masyarakat bisa melihat perbandingan harga bahan pokok di masing-masing pasar tradisional, mulai harga beras medium/premium, minyak goreng, gula pasir, telur ayam ras, daging sapi, daging ayam potong dan harga kebutuhan sehari-hari lainnya.
Masing-masing pasar tradisional, lanjut Edy, sudah ada petugas yang bertugas memperbarui atau meng-update harga-harga kebutuhan pokok setiap hari.
"Ada seorang administrator di masing-masing pasar tradisional yang sudah kami berikan pelatihan untuk terus memperbarui harga kebutuhan pokok ke aplikasi Sikepo. Jadi tiap hari harga terus di-update," katanya.
Edy menambahkan, sejauh ini dari 17 pasar tradisional yang sudah konsisten memperbarui harga kebutuhan pokok tiap hari ke aplikasi Sikepo adal Pasar Panji, Ardirejo dan Pasar Sumberkolak.
"Harapan kami ke depan seluruh pasar tradisional di Situbondo konsisten memperbarui harga kebutuhan pokok. Karena ini penting untuk memantau harga ketika tidak stabil kami bisa dengan cepat mengambil langkah-langkah untuk stabilisasi harga bahan pokok," ujarnya.