Surabaya (ANTARA) - Himpunan Humas Hotel (H3) Surabaya menggelar diskusi untuk memajukan pariwisata, penginapan hingga berbagai program kompetensi diri dalam dunia public relation dan marketing communication yang terus berkembang.
Ketua H3 Surabaya Kus Andi dalam keterangannya yang diterima di Surabaya, Senin, mengatakan sebanyak 40 Humas atau Public Relation Hotel di Surabaya yang terdiri dari hotel bintang dua hingga bintang lima, serta beberapa rekan media datang mengikuti serangkaian acara yang bertajuk "1st Gathering Sharing Session Facing The Era of Public Relation Disruption".
"Kami menghadirkan empat orang pembicara untuk mengisi sharing session salah satunya adalah sesi Career Getaway as Public Relations Old & New Era yang menghadirkan Santi Manurung dan Etty Soraya sebagai pembicara," ujarnya.
Kemudian, lanjutnya, pada sesi kedua dengan mengusung tema "PR From The Media's Frame & Develop Relationship Between PR & Media" yang dipaparkan oleh General Manger Leedon Hotel & Suites Surabaya Tatok Hariyanto.
Sementara itu, General Manager Fave Hotel Rungkut Surabaya Santi Manurung dalam paparannya mengatakan sebagai seorang public relations tidak bisa hanya mengandalkan penampilan namun harus disertai attitude yang baik pula.
"Seorang Public Relations yang baik tidak cukup hanya berpenampilan cantik atau ganteng saja, tetapi wajib memiliki attitude yang baik karena mereka adalah representative dari tempat mereka bekerja," ucapnya.
Selain itu, dalam kesempatan yang sama General Manger Leedon Hotel & Suites Surabaya Tatok Hariyanto menambahkan sebagai public relations tidak bisa bekerja sendiri tanpa bantuan dari pihak eksternal hotel, oleh karena itu harus menggandeng media massa untuk menyebar pemberitaan.
"Seorang public relation itu harus luwes dan mampu menjalin hubungan yang baik kepada semua teman-teman media," katanya.
H3 gelar diskusi majukan sektor pariwisata dan penginapan di Surabaya
Senin, 30 Oktober 2023 13:31 WIB
Kami menghadirkan empat orang pembicara untuk mengisi sharing session