Kediri (ANTARA) - Kantor Perwakilan Bank Indonesia (BI) Kediri, Jawa Timur, menegaskan terus berkomitmen untuk mempromosikan industri kreatif fesyen lokal yakni tenun ikat sebab dapat mendukung pariwisata dan menggerakkan ekonomi Kota Kediri.
Kepala Perwakilan BI Kediri Moch. Choirur Rofiq di Kediri, Sabtu mengemukakan pihaknya memberikan dukungan baik dari hulu hingga hilir kepada pelaku UMKM dan pengrajin tenun ikat Kediri sehingga kuantitas dan kualitas bisa dikembangkan lagi.
"Pada 2022, BI Kediri bersama Pemkot Kediri telah memberikan pelatihan dan pendampingan kepada pelaku UMKM dan pengrajin tenun ikat Kediri yang tergabung dalam Koperasi Bankid Berkah Kediri," katanya di Kediri.
Pihaknya juga memfasilitasi pelatihan teknis desain dan produksi, serta promosi pada kegiatan seperti Dhoho Street Fashion (DSF) dan Jakarta Fashion Trend 2023, bekerjasama dengan desainer berpengalaman Wignyo Rahadi.
"Ini agar tenun ikat Kediri bisa sama bagus dan dikenal seperti tenun daerah lain. Kuantitas dan kualitas produksi, motif khas Kediri, serta strategi harga bisa kita kembangkan lagi," ujar dia.
Asisten Daerah Bidang Perekonomian dan Pembangunan Kota Kediri Ferry Djatmiko menambahkan ke depan tantangan akan semakin besar, terlebih lagi dengan adanya pembangunan bandara dan jalan tol yang bisa menjadi peluang luasnya usaha.
"Pembangunan bandara dan tol menjadi peluang sekaligus tantangan untuk Kota Kediri. Maka kami dorong agar Kota Kediri dapat menjadi kota jasa dan pariwisata. Bandar Kidul dengan sentra produksi tenun ikat-nya dan penguatan Kelompok Sadar Wisata (Pokdarwis) bisa menambah kesejahteraan masyarakat," ucap dia.
Kepala Badan Perencanaan Pembangunan Daerah (Bappeda) Kota Kediri Chevy Ning Suyudi mengatakan pemkot telah menginisiasi program "Kampung Keren" untuk menangkap peluang pasar.
"Pemkot Kediri menginisiasi program 'Kampung Keren' untuk menangkap peluang pembangunan bandara dan tol. Saat ini kami batasi agar kelurahan yang mengajukan diri menjadi Kampung Keren bisa jelas dulu program-programnya. Bandar Kidul dan kawasan sekitar GOR Jayabaya kami siapkan menjadi desa wisata dengan kerjasama pentahelix yakni pemerintah, industri/swasta, komunitas, akademisi, dan media," kata dia.
Diharapkan dengan kolaborasi, sinergi, dan komitmen pentahelix, baik BI, Pemkot Kediri, koperasi, dan media dapat memajukan tenun ikat Kediri go international.
Ketua Koperasi Bankid Berkah Kediri sekaligus owner Tenun Bandoel, Erwin Wahyu Nugroho berterimakasih dengan dukungan dari BI Kediri dan Pemkot Kediri selama ini.
"Kami sangat bangga, karena atas dukungan tersebut, tenun ikat Kediri dari Bandar Kidul telah dikenakan sebagai seragam oleh Presiden Joko Widodo bersama menteri-menteri kabinetnya pada Oktober 2022, " tuturnya.
Bank Indonesia Kediri komitmen promosikan industri kreatif fesyen
Sabtu, 18 Februari 2023 10:42 WIB
Ini agar tenun ikat Kediri bisa sama bagus dan dikenal seperti tenun daerah lain