Surabaya (ANTARA) - Seorang pedagang buah tewas setelah mengalami kecelakaan dan mobilnya terbalik di Jembatan Suramadu sisi Surabaya, kata perwira kepolisian setempat.
Kepala Unit Satuan Lalu Lintas Kepolisian Resor Pelabuhan Tanjung Perak Surabaya Inspektur Polisi Dua (Ipda) Dodik Eko Susanto mengungkapkan identitas korban tewas bernama Nurhayati, usia 39 tahun, warga Dusun Masjid, Kelurahan Kemoneng, Kecamatan Tragah, Kabupaten Bangkalan, Madura, Jawa Timur.
Video oleh Didik Suhartono
"Kejadiannya sekitar pukul 06.00 WIB tadi pagi," katanya kepada wartawan di Surabaya, Jumat.
Nurhayati mengalami kecelakaan bersama suaminya, Sumbiri, usia 43 tahun.
Diperoleh informasi pasangan suami istri ini setiap pagi setelah subuh selalu berangkat dari rumahnya di Tragah, Bangkalan, mengendarai mobil pick up bermuatan penuh buah-buahan untuk dijual di Pasar Pabean Surabaya.
Naas, menurut sejumlah saksi mata yang dimintai keterangan polisi, tadi pagi Sumbiri yang mengemudikan mobil tersebut tidak bisa menguasai kemudi saat melintas di titik 1 - 600 Jembatan Suramadu, atau masuk di wilayah Kelurahan Tambak Wedi, Kecamatan Kenjeran, Surabaya.
"Mobilnya yang bermuatan buah oleng, kemudian menabrak pembatas Jembatan Suramadu sehingga langsung terbalik," ucap Ipda Dodik.
Sumbiri yang mengemudikan mobil tersebut diinformasikan hanya mengalami luka ringan. (*)
Pedagang buah tewas setelah mobilnya terbalik di Suramadu
Jumat, 19 Maret 2021 18:47 WIB
Pasangan suami istri ini setiap pagi setelah subuh selalu berangkat dari rumahnya di Tragah, Bangkalan, mengendarai mobil pick up bermuatan penuh buah-buahan untuk dijual di Pasar Pabean Surabaya