Surabaya (Antaranews Jatim) - Relawan Pengusaha Muda Nasional (Repnas) Jawa Timur memperkuat suara kalangan usaha mikro, kecil, dan menengah sebagai upaya memenangkan pasangan Joko Widodo-KH Ma'ruf Amin di Pemilihan Presiden 2019.
"Kami terus memperkuat konsolidasi dan fokus terhadap pelaku usaha, khususnya sektor UMKM," ujar Ketua Repnas Jatim, Mufti Anam, kepada wartawan di Surabaya, Kamis.
Repnas, kata dia, berasal dari kalangan pengusaha muda yang menekuni bisnis di bidang UMKM sehingga sasaran pendulangan suara berada di sektor tersebut.
Menurut dia, pengusaha muda memiliki jaringan dan harus dioptimalkan di seluruh daerah, termasuk intens berkoordinasi dengan mahasiswa di perguruan tingga yang baru merintis bisnis.
"Kami kami saling menguatkan dan mendukung mereka yang benar-benar mulai nol dalam berbisnis," ucapnya.
Selain itu, jaringan Repnas juga mendampingi kelompok ibu-ibu yang merintis usaha di kampung-kampung, seperti usaha kue kering, jajanan pasar, nasi bungkus hingga beragam kerajinan tangan.
"Kami terus sampaikan ke jaringan tentang pentingnya memilih kembali Pak Jokowi sebagai Presiden. Ini bukan orang per orang, bukan soal Pak Jokowi, tapi kepentingan nasional dan pembangunan yang sudah baik terus berkelanjutan," katanya.
Sementara itu, Sekretaris Repnas Jatim Danang Aji Wijaya mengatakan pihaknya terus berkonsolidasi untuk memantapkan gerak pemenangan Jokowi di 38 kabupaten/kota.
"Repnas Jatim akan deklarasi pada Januari tahun depan dengan mengumpulkan jaringan pengusaha muda, termasuk dari kaum pengusaha perempuan," katanya.
Pemilihan Presiden yang digelar 17 April 2019 diikuti dua pasangan calon, yakni Joko Widodo-KH Ma'ruf Amin di nomor urut 01, dan nomor urut 02 adalah Prabowo Subianto-Sandiaga Uno. (*)
Menangkan Jokowi, Repnas Jatim Perkuat Suara UMKM
Kamis, 13 Desember 2018 18:52 WIB
Kami terus memperkuat konsolidasi dan fokus terhadap pelaku usaha, khususnya sektor UMKM