Kediri (Antara Jatim) - Arus balik atau milir libur Lebaran 2014 di jalur Pos Pengamanan Mengkreng, Kabupaten Kediri, Jawa Timur, Sabtu mulai terjadi kepadatan baik kendaraan roda dua ataupun empat, setelah sebelumnya lancar. "Dari pantauan kami, kendaraan roda dua dan kendaraan roda empat melintas sekitar 6.000 unit per jam," kata petugas Pos Pengamanan Mengkreng Ipda Samidjan di Kediri, Sabtu sore. Pihaknya mengatakan volume kendaraan dimungkinkan akan terus bertambah, terutama sore hari sampai tengah malam. Kepadatan akan terlihat terutama arah ke Surabaya. Diperkirakan, puncak arus balik lebaran ini terjadi pada Sabtu sampai Minggu (2/8). Pihaknya tetap memberlakukan sistem buka tutup untuk mengatur arus lalu lintas, mencegah terjadinya penumpukan kendaraan yang melintas di Pos Mengkreng ataupun pertigaan Bangjuri (Jombang, Nganjuk, Kediri). Sementara itu, petugas Pos Pengamanan Papar, Ipda Antit Wicaksono mengatakan volume peningkatan jumlag arus kendaraan mulai terlihat sekitar 14.30 WIB. Kendaraan banyak melaju dari arah Kediri ke Surabaya, baik mobil maupun sepeda motor. "Kalau di Papar terpantau lancar, namun di Kecamatan Purwoasri relatif lebih padat kendaraan yang melaju dari arah selatan ke utara (Kediri - Surabaya), jadi, arus lalu lintas ditutup," katanya. Ia mengatakan, arus yang ditutup itu dari arah selatan atau yang mengarah ke Kecamatan Kertosono yang hendak lewat jalur Mengkreng. Arus itu dialihkan dari Kecamatan Plemahan ke Jombang menuju Surabaya. Sementara, dari arah sebaliknya, untuk kendaraan yang hendak ke Madiun, dialihkan dari Kota Kediri lewat Semampir, Kota Kediri. Hal itu juga dilakukan, guna mencegah penumpukan kendaraan di simpang Bangjuri tersebut. Ia juga mengatakan, pengalihan arus itu dilakukan melihat situasi dan kondisi. Jika arus lalu lintas padat, petugas memberlakukan pengalihan ataupun buka tutup jalur, guna mencegah terjadinya kemacetan arus kendaraan. "Kami melihat skala prioritas. Namun, kami prediksi sampai nanti malam terus akan terjadi peningkatan volume kendaraan sampai Minggu, mengingat Senin, aktivitas perkantoran dan sekolah sudah mulai," ujar Ipda Antit. Polres Kediri mendirikan enam pos pantau untuk pengamanan selama lebaran, yaitu di Pos Mengkreng, Papar, Plemahan, SLG (simpang lima gumul), Ringinbudo di Kecamatan Pare, serta di Kandangan. Di jalur itu terpantau relatif padat kendaraan. Selain jalur lintas provinsi, juga jalur yang menghubungkan antarkabupaten atau antarkota. (*)
Arus Balik Lebaran Pos Mengkreng-Kediri Padat
Sabtu, 2 Agustus 2014 18:28 WIB